MENU
icon label
image label
blacklogo

Lenovo Resmi Lepas Vibe K4 Note, Smartphone Bernafaskan Virtual Reality

MAR 23, 2016@20:30 WIB | 581 Views

Seperti yang sudah dijanjikan Lenovo pada acara sneak peek eksklusif Lenovo Vibe K4 Note, hari ini, Rabu (23/3), perangkat penerus seri Lenovo A7000 tersebut telah luncur secara resmi. Berinovasi ketingkat yang lebih tinggi, Vibe K4 Note hadir dengan teknologi TheaterMax yang menjanjikan pengalaman mengesankan yang didukung dengan teknologi Lenovo Virtual Reality.
 

TheaterMax dapat mengubah konten multimedia apapun menjadi konten VR yang tentunya mampu menghadirkan pengalaman sinematik bagi pengguna. Adrie R. Suhadi selaku Country Lead, Lenovo Mobile Business Group Indonesia menyampaikan jika "lebih dari 50% konten digital saat ini dikonsumsi lewat perangkat mobile terutama smartphone, dan TheaterMax yang didukung teknologi Lenovo VR sejalan dengan komitmen kami untuk memberikan konsumen pengalaman teknologi terbaru."
 
Tentu tidak hanya kemampuan VR yang di bawa K4 Note untuk memikat penggunanya. Layar berukuran 5,5" resolusi full HD turut mendukung pengalaman visual dan seluruh fitur serta kemampuannya disokong chipset prosesor octa core 64 bit MediTek MT6753 dan RAM sebesar 3GB. Memori internal 16GB juga terpasang di dalam dengan dukungan memori tambahan lewat slot micro SD yang mampu menyimpan hingga 128GB.
 

Lepas dari performa, ponsel ini juga mendukung koneksi data super cepat 4G LTE dan juga NFC yang jarang hinggap di ponsel kelas menengah. Di sisi audio, Lenovo juga membenamklan three-mic system dan Wolfson audio codec yang membuat kualitas panggilan telepon dan perekaman suara menjadi lebih baik. Untuk output, stereo speaker ganda pun dipajang Lenovo pada Vibe K4 Note yang didukung dengan teknologi audio Dolby Atmos.
 
Tak lupa kamera 13MP di belakang dan 5MP di depan juga tersedia untuk pengguna yang gemar mengambil foto maupun video. Seluruh fitur yang ada ditutup oleh hadirnya pemindai sidik jari yang diyakini dapat mengenali jejak jari tidak hanya akurat namun juga cepat. Perangkat ini dibanderol dengan harga Rp.2.899.000 berikut sebuah headset VR yang didesain khusus untuk Lenovo buatan startup Amerika, ANTVR. Anda dapat membeli lewat layanan pre order mulai tanggal 23-31 Maret dan selanjutnya setelah itu akan hadir di pasar tradisional. [leo/timBX]

Tags :

#
lenovo vibe k4 note,
#
virtual reality,
#
lenovo vibe,
#
lenovo,
#
smartphone,
#
android

X