MENU
icon label
image label
blacklogo

Datsun GO Panca Signal Kustom Diburu Tiga Builder Modifikasi

AUG 27, 2015@17:53 WIB | 18,859 Views

Ada yang berbeda dari hasil modifikasi Datsun GO Panca karya Signal Kustom Built berikut ini. Kali ini mobil karya bengkel yang bermarkas di Bandung ini menjadi perburuan para builder ternama sekelas Tomi Airbrush, Alterpro, dan Jogja All Star yang terdiri dari Kupu-kupu Malam, Dice Sticker dan Audio Beat. Pasalnya Datsun GO Panca modifikasi ini merupakan hadiah utama bagi pemenang Live Modz Show Off 2015 yang digelar di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015, di ICE, Serpong.

Signal Kustom BUilt membuat mobil berkelir hitam ini dengan tampilan stance. Menurut Andre Mulyadi, builder Signal Kustom Built, "konsep modifikasi stance dipilih dengan maksud, menunjukan bahwa Datsun GO Panca memang pantas dan layak dimodifikasi bergaya apapun", ujarnya. Andre menyematkan velg spesial Work Durandal DD2 dengan ukuran R19, lebar 11, kemudian offset -5 untuk depan, sementara roda belakangnya -19. PCD-nya berukuran 5x114,3, velg custom ini semakin pas dengan kondisi bodi yang sudah over fender. Untuk piranti karet alias ban, Andre memilih GT Radial dengan profil tipis.

Warna eksterior dibiarkan hitam metalik, hanya saja Andre menyematkan bodi-bodi custom bergaya Datsun Ver1. Mulai dari front bumper, side skirt, hingga rear diffuser. Komposisi eksterior makin ciamik berkat hadirnya lampu-lampu masa kini dari Autovision. Seperti seperti lampu DRL dan projector-nya. Masuk ke kabin interior, tak banyak ubahan yang berarti. Unsur custom alias modifikasinya datang dari pengaplikasian MB Tech Carrera full interior dari Vertue.

Urusan audio, Andre di-support oleh Pioneer mulai dari head unit single din DVH, subwoofer 10 inci, hingga monoblock, dan power 4 channel-nya. Sebagian perangkat-perangkat audio tersebut menempati ruang bagasi. Siapakah the winner Live Modz Show Off 2015 yang bakal meraih Datsun GO Panca stance ini? [nus/timBX]

Spesifikasi :

Mobil : Datsun GO Panca
Modifikasi : Stance
Eksterior : Datsun Ver1 (bumper depan, side skirt, rear diffuser)
Interior : Full MB Tech Carrera by Vertue
Velg : Work Durandal DD2 R19 10 x 11 ET -5/-19, PCD 5 x 114,3
Audio : Head unit Pioneer Single Din DVH, monoblock, power 4-channel, subwoofer 10 inci dari Pioneer
Others : Autovision DRL, projector, custom camber

Tags :

#
Datsun GO Panca
#
Gaikindo Indonesia International Auto Show 2015
#
GIIAS 2015
#
Live Modz Show Off 2015
#
Datsun
#
Signal Kustom Built
#
Modifikasi
X