MENU
icon label
image label
blacklogo

15 Model Baru akan Warnai Varian GM di 2014

JAN 20, 2014@10:59 WIB | 1,182 Views

Di awal tahun 2014, General Motors telah mengumumkan rencana untuk memperkenalkan sebanyak 15 varian baru ataupun upgrade model. Pasar otomotif yang semakin memberikan surplus bagi setiap produsen, membuat sebuah alasan bagi beberapa produsen untuk menghadirkan lebih banyak pilihan bagi konsumen. Namun sayangnya, pihak prinsipal General Motors masih enggan untuk buka mulut lebih detail perihal model apa saja yang akan mereka tampilkan sepanjang tahun 2014 ini.

Dikutip dari laman worldcarfans, General Motors dikabarkan siap untuk menelurkan beberapa varian, seperti Chevrolet Silverado HD / GMC Sierra HD, Chevrolet Tahoe / GMC Yukon / Cadillac Escalade, Chevrolet Suburban / GMC Denali XL / GMC Yukon HD, Chevrolet Colorado / GMC Canyon, Chevrolet Aveo, Chevrolet Sail, Cadillac ATS Coupe, Cadillac CTS.

Sebagian dari listing mobil tersebut telah diluncurkan, akan tetapi dari daftar tersebut pula kita dapat mengharapkan untuk melihat varian facelift untuk Aveo / Sonic dan mungkin versi teranyar dari VTS. Selain memperkenalkan beberapa variannya, GM juga dikabarkan akan membuka empat pabrik tambahan mereka di China, dengan pabrik tambahan tersebut prinsipal mampu memproduksi mobil hingga lima juta unit pertahun.

Kemudian, GM beserta rekan mitra mereka di China akan meluncurkan sebanyak 17 model baru atau upgrade untuk pasar China di tahun ini juga. [Har/timBX]

Tags :

#
General Motors
#
15 varian baru
#
Chevrolet Silverado HD
#
GMC Sierra HD
#
Chevrolet Tahoe
#
GMC Yukon
#
Cadillac Escalade
#
Chevrolet Suburban
#
GMC Denali XL
#
GMC Yukon HD
#
Chevrolet Colorado
#
GMC Canyon
#
Chevrolet Aveo
#
Chevrolet Sail
#
Cadillac ATS Coupe
#
Cadillac CTS
X