JUN 14, 2014@16:00 WIB | 1,194 Views
Bertempat dikawasan Paramount Gading Serpong, dua buah mobil Mitsubishi Mirage diperkenalkan untuk menjadi andalan FBRT diajang balap berskala nasional. Pertimbangan untuk menggunakan Mitsubishi Mirage sebagai tunggangan klub FBRT karena ingin menguji keandalan mobil berjenis city car keluaran KTB tersebut.
Kedua Mirage klub FBRT akan ikut serta berkompetisi dikelas N 12 yang memperlombakan mobil-mobil full standard. Salah satu Mirage akan ikut untuk Sprint Rally sedangkan satu lagi diperuntukkan Slalom Test, lalu mobil tersebut akan dikemudikan oleh pebalap Internasional Subhan Aksa dan juga juara nasional Rally Indonesia 2013 Akbar Hadianto beserta sejumlah pebalap-pebalap bertalenta ditanah air.
Menurut Wiewie Rianto, Direktur Teknik FBRT mengenai keikutsertaan Mirage "saya yakin Mirage akan kompetitif dikelasnya, modifikasi mobil ini hanya ditambahkan pemakaian piggy back untuk meningkatkan kinerja mesin, dan bagian kaki-kaki yang mendapat perhatian khusus sesuai aturan main di kejurnas Sprint Rally dan Slalom Test."[dw/timBX]