MENU
icon label
image label
blacklogo

5 Supercar V12 Bertenaga Paling Kuat di Dunia

MAY 02, 2015@15:00 WIB | 25,154 Views

Mobil-mobil super dengan mesin V12 mungkin akan selalu menjadi impian bagi siapa saja pecinta kecepatan. Kemampuan menghasilkan daya kuda yang luar biasa didukung torsi puncak yang tinggi mampu menghasilkan kecepatan tertinggi diatas rata-rata.

Dari sejumlah supercar bermesin V12 yang beredar di dunia, inilah 5 supercar dengan tenaga paling dahsyat menurut Motoroid:

5. McLaren F1
Mungkin model ini jarang yang mengetahuinya, padahal Mclaren F1 dibangun tanpa kompromi untuk menjadi kendaraan super cepat, super ringan, yang dibangun Gordon Murray dan timnya dari McLaren. Dibangun pada 1992, Murray memastikan McLaren F1 menjadi mobil produksi jalan raya tercepat yang pernah dibangun oleh McLaren.

Karenaya Murray pun mendesain McLaren F1 dengan bodi campuran serat karbon, aluminium, dna magnesium, mesin 6.1-liter V12 naturally aspirated milik BMW berteknologi double VANOS yang sanggup menghasilkan tenaga 627 hp dengan torsi 651 Nm.

4. Aston Martin One-77
Sama seperti MacLaren F1, Aston Martin One-77 juga dibuat sangat ekslusif. Hanay ada 77 unit yang dibangun oleh Aston Martin. Model ini dipersenjatai mesin 7.3-liter V12 menggunakan quad camshaft dan transmisi 6 percepatan otomatis yang sanggup menciptakan daya kuda 750 hp dengan torsi 750 Nm.

Menggunakan material serat karbon dan aluminium di sebagian besar komponen mobil, supercar ini mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam 3,6 detik, serta menjadikannya supercar Aston martin bermesin naturally aspirated terkuat.

3. Lamborghini Aventador LP 750-4 Superveloce
Versi Superveloce bukan seperti Audi yang tampil dengan bodi menawan, namun inilah Aventador LP 750-4 berwajah galak. Selain itu, mesin yang diusungnya juga sanggup membuat pengemudi terhempas ke sandaran kursi ketika pedal gas ditekan penuh.

Ia bisa berlari 100 km/jam dari posisi diam dalam 2,8 detik saja. Mesin 6.5-liter naturally aspirated V12 yang dilengkapi variable valve timing dan kontrol traksi mampu menghasilkan 750 hp dengan torsi puncak 690 Nm. Banteng yang satu ini juga masih sanggup untuk digeber hingga 355 km/jam.

2. Pagani Huayra
Hanya 100 unit Pagani Huayra yang diproduksi oleh pabrikan Italia ini. Masing-masing menyimpan tenaga 730 hp pada 5.800 rpm dnegan torsi 1000 Nm di putaran 2.250-4.500 rpm.

Bodi supercar itu sepenuhnya dibuat dari bahan serat komposit dan titanium yang membuatnya ringan juga rigid. Mesin 6.0-liter V12 twin-turbocharger miliknya disandingkan dengan transmisi AMT 7-speed sequential kopling tunggal.

1. Ferrari LaFerrari
Inilah satu-satunya supercar bermesin ganda. LaFerrari diperkuat mesin 6.3-liter naturally aspirated V12 dan juga KERS. KERS merupakan singkatan dari Kinetic Energy Recovery System berupa motor listrik 120 kW yang bisa membuat tenaga tambahan 160 hp.

Dengan demikian jika mesin V12 berdaya 790 hp pada 9000 rpm ditambah KERS, maka Ferrari LaFerrari punya total daya 950 hp dan torsi 900 Nm. Dibuat hanya 499 unit, LaFerrari menggunakan transmisi kopling ganda 7-speed otomatis manual, untuk menggerakkan roda belakang. [Pra/timBX]

Tags :

#
McLaren F1
#
Aston Martin One-77
#
Aston Martin One
#
Aston Martin
#
Lamborghini Aventador LP 750-4 Superveloce
#
Lamborghini Aventador LP 750-4
#
Lamborghini Aventador
#
Lamborghini
#
Pagani Huayra
#
Ferrari LaFerrari
#
Mesin V12
X