JUN 07, 2014@11:30 WIB | 1,158 Views
Pabrik mobil asal Inggris yakni Ariel berencana meluncurkan mobil balap dengan menggunakan mesin motor bertenaga dari Honda VFR 1200F, mereka berencana mengenalkan kepublik hasil karyanya pada event Goodwood Festival of Speed yang akan diselenggakan tiga minggu lagi. Mesin Honda VFR 1200F yang sangat bertenaga tersebut menggunakan satu poros lengan ayun, kendaraan tersebut juga akan diikutsertakan dalam kejuaraan "up the hill" festival, menurut Simon Saunders, Direktur Ariel seperti dikutip Visordown.
Masih menurut Saunders, kendaraan ini akan diproduksi dalam beberapa versi dan tampilan, Saunders menjelaskan kalau masing-masing unit akan tampil berbeda dan bagi pelanggan yang berminat harus pesan dahulu. Salah satu pilihan varian yang disediakan oleh pihak Ariel adalah versi tempat duduk yang lebih tegak dari biasanya.
"Setiap satu unit mobil kami benar-benar dibuat untuk pelanggan, menggunakan motor (mesin) yang sama. Kami memiliki tiga pilihan kursi, dua atau tiga pilihan tangki, desain front-ends, dan juga pilihan ban. pilihan tersebut akan membuat anda seperti mendapatkan pakaian yang cocok, kata Saunders. Pada bagian transmisi, untuk kendaraan bertenaga 170 daya kuda ini menggunakan Honda Dual Cluth Transmision, transmisi tersebut menggabungkan mode otomatis dan juga semi otomatis dengan enam percepatan. Festival Goodwood sendiri akan dihelat pada bulan Juni 26-29 di selatan Inggris.[dw/timBx]