MENU
icon label
image label
blacklogo

Bagaimana Rossi Menilai Galbusera

MAY 12, 2015@11:46 WIB | 1,002 Views

Pada akhir musim 2013 Valentino Rossi mengganti kepala mekaniknya, ia menunjuk Silvano Galbusera untuk mendampinginya mulai musim berikutnya. Sejak itulah pebalap Italia tersebut mulai menemukan peforma terbaiknya. Galbusera dan Rossi dianggap sebagai pasangan ideal dalam hal ini mengoptimalkan motor Yamaha YZR-M1.

Baru satu tahun Galbusera bekerja sebagai kepala mekanik, namun pengganti Jeremy Burgess ini mampu memberikan kepercayaan diri tambahan bagi Rossi. Pemilik nomor 46 ini seolah mendapat suntikan motivasi sehingga menjadi penantang serius bagi Marc Marquez pada paruh kedua musim 2014. Tahun ini The Doctor kembali menunjukkan tekad kuatnya untuk meraih gelar juara dunia yang kesepuluh kalinya. Menurut pria kelahiran Urbino ini kontribusi sang mekanik begitu berarti, baginya Galbusera telah berhasil membuatnya meningkatkan kemampuan dan gaya membalapnya.

"Buat saya dia sangat penting, kami bekerja dengan baik bersama-sama pada mesin. Kami memiliki rencana yang baik, dari latihan ke latihan dan berjalan dengan sangat baik. Dalam hal ini saya berhasil meningkatkan kemampuan sejak akhir 2013, saya meningkatkan kemampuan dan mengubah gaya membalap saya," kata Rossi seperti dikutip laman Speedweek. [dw/timBX]

Tags :

#
Valentino Rossi
#
Silvano Galbusera
#
Yamaha YZR-M1
#
Jeremy Burgess
X