MENU
icon label
image label
blacklogo

Baru meluncur di India, Honda sudah kantongi 10.000 pemesan Honda Mobilio

AUG 04, 2014@17:30 WIB | 1,030 Views

Kesuksesan mobil Low MPV (Multi Purpose Vehicle) besutan pabrikan Honda yakni Honda Mobilio di Indonesia rupanya berakar sampai India. Hal tersebut dibuktikan dari banyaknya konsumen di India yang sangat antusias menerima kehadiran LMPV tersebut, bagaimana tidak baru saja diluncurkan pada tanggal 23 Juli lalu Honda India sudah mengantongi lebih dari 10.000 pemesanan.

Mengenai jumlah pemesanan Mobilio disampaikan langsung oleh Jnaneswar Sen, Senior Vice President for marketing and sales, yang mengatakan, "bahwa bulan ini Mobilio telah "disiksa" oleh lebih dari 10.000 pemesan sejak diluncurkan pada tanggal 23 Juli.". Sebelum resmi diluncurkan, Honda India telah menerima lebih dari 5.800 pemesanan. Selama bulan Juli 2014 Honda India telah berhasil menjual total 3,365 unit mobilio.  

Honda India mencatat terjadinya peningkatan penjualan pada bulan Juli 2014 sebesar 40 persen bila dibandingkan bulan yang sama tahun lalu. Dari total peningkatan penjualan Honda tersebut sekitar 21,4 persen berasal dari Honda Mobilio. Di India, Mobilio tersedia dalam dua varian, untuk varian bensin dipasarkan dengan harga mulai dari INR 6.49 lakhs atau Rp. 125 jutaan dan varian diesel dibanderol mulai dari INR 7.89 lakhs atau sekitar Rp. 153 jutaan.[San/timBX]

Tags :

#
Honda Mobilio
#
LMPV
#
Honda India
#
Honda
X