JUL 08, 2015@05:00 WIB | 1,724 Views
Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 selain memamerkan mobil-mobil baru dari para Agen Pemegang Merek (APM) juga bakal disesaki jejeran mobil-mobil modifikasi.
Setidaknya direncanakan ada 10 mobil modifikasi yang akan ditempatkan secara khusus di tenda semi permanen area JIExpo Kemayoran, Jakarta pada 20-30 Agustus 2015. Ke-10 mobil modifikasi ini merupakan karya modifikator ternama yang ada di Indonesia.
"Masing-masing modifikator bawa satu karya terbaiknya untuk kita tampilkan di IIMS tahun ini. Rencananya akan ada 10 builder mobil yang sedang kita ajak untuk ikut," ucap Agus "Gusno" Riyanto dari Gusno Production.
Gusno production memang ditunjuk oleh PT Dyandara Promosindo selaku panitia penyelenggaran IIMS 2015 untuk mengumpulkan para modifikator andal di Tanah Air guna menunjukkan karya-karyanya di IIMS tahun ini.
Lebih lanjut Agus Gusno membeberkan kalau beberapa builder yang sudah konfirmasi ikut serta di IIMS 2015 yakni Inatech, L A Custom, Kazero, serta Lulut Puspo Wibowo. "Lulut sepertinya di IIMS ini bawa karya modifikasi mobil," ucap Agus.
Selian itu ia juga mengatakan kalau akan ada pula delapan builder modifikasi motor. "Satu diantaranya Binky dari Carburator Springs," jelas dia. Para modifikator beserta timnya ini akan memberikan presentasi kepada pengunjung IIMS 2015 tentang teknik modifikasi karya-karya yang mereka pajang selama pameran. [Pra/timBX]