MENU
icon label
image label
blacklogo

Bukan pesaing di segmen LCGC, KIA Morning meluncur 20 Mei

MAY 19, 2014@08:15 WIB | 1,382 Views

Setelah menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta otomotif di Indonesia sejak awal tahun 2014 lalu, akhirnya PT KIA Mobil Indonesia (KMI) akan segera meluncurkan KIA Morning pada tanggal 20 Mei 2014 bertempat disalah satu restoran di Jakarta Selatan. Seperti diketahui KIA Morning akan dibekali dengan mesin 1.0L, meski begitu Morning tidak termasuk produk Low Cost Green Car (LCGC) bukan juga datang sebagai pesaing dikalangan mobil-mobil LCGC yang saat ini telah banyak beredar.

"Kita (KMI) akan meluncurkan Morning sekitar triwulan kedua, kita konsentrasi ke Compact car dengan meluncurkan Morning, bukan sebagai pesaing dari LCGC karena ini bukan LCGC, jadi ini hanya melengkapi varian dari Picanto untuk menambah kompetitifnes dari pada Picanto." ujar Hartanto Sukmono, Direktur Pemasaran KMI disela-sela acara media gathering awal tahun 2014 di Jakarta.

Berdasarkan spesifikasi yang Blackxperience.com dapat, Morning memiliki daya maksimum 69 ps pada putaran mesin 6200 rpm dan menghasilkan torsi 9.6 kg.m pada 3500 rpm. Mengenai ukuran tubuh, KIA Morning dirancang sama seperti KIA Picanto. Sementara itu pada bagian roda akan dihuni oleh Velg alumunium berukuran 155/70 R13. Untuk sistem hiburan, KIA Morning dilengkapi head unit single Din Radio dengan media konektivitas seperti USB dan AUX. Bicara soal harga hingga saat ini belum ada kepastian, namun kami memperkirakan harga Morning berada diangka 100 jutaan, tidak melampaui harga jual Picanto.[San/timBX]

Tags :

#
Kia Morning
#
PT. KIA Mobil Indonesia
#
Low Cost Green Car
#
LCGC
#
Kia Picanto
X