MENU
icon label
image label
blacklogo

Ducati 1198 Carbon Lifeform

FEB 07, 2011@10:30 WIB | 996 Views

AFG Moto membangun sebuah Ducati 1198 untuk dapat dilihat lebih dekat di lintasan Jepang. Model ini dibangun untuk pembalap yang menjadi ikon freestyle, Ernie "E-Dub" Vigil yang akan berkompetisi dalam ajang XDL Freestyle Sportbike Series. Motor yang disiapkan untuk Ernie telah dilengkapi kit atau perlengkapan untuk mendukung atraksi yang akan ditampilkan.

Pemilik yang juga juru kampanye dari USAF SSgt, Jeff McCreary, menyebutkan fitur-fitur yang ada pada Ducati CF 1198 memakai piranti modifikasi dari Italia seperti Marchesini, Brembo, Pirelli, dan lain-lain. Semua ubahan pada 1198 digarap oleh MotoStretta Japan dan untuk urusan saluran gas buang diserahkan kepada spesialis knalpot J-Mac Custom.

Untuk melengkapi tampilan agar terlihat lebih gaya dibuat juga replika helm Carbon Lifeform. "Karbon memiliki struktur yang sangat ringan dan luar biasa kuat." ujar Ernie saat launching helm. Pada bagian luar Carbon Lifeform Airframe saat ditimbang memiliki bobot 1450 gram, lebih ringan setengah pon dari Airframe standar. Dalam pengerjaannya cangkang karbon dibuat menggunakan teknik dry-molding dengan memadukan serat komposit yang penempatannya optimal untuk memberikan kekuatan maksimum dengan bobot ringan.[sp/timBX]

Tags :

#
Ducati
#
1198 Carbon Lifeform
#
AFG Moto
#
XDL Freestyle Sportbike Series
#
Ernie "E-Dub" Vigil
#
USAF SSgt
#
Jeff McCreary
#
Ducati CF 1198
#
Brembo
#
J-Mac Custom
X