MENU
icon label
image label
blacklogo

Hadirkan Suasana Konser di Mobil Dengan Paket Dari Cello

SEP 16, 2014@16:33 WIB | 2,816 Views

Beragam cara untuk menghasilkan suasana konser di dalam mobil, satu diantaranya dengan memodifikasi sistem audio mobil, tapi kebanyakan pemilik mobil mengiginkan peroses pemasangan cepat dan yang terpenting adalah tidak membebani sistem kelistrikan mobil. Mastekindo selaku pemegang merek audio Cello, punya solusi untuk mengahadapi masalah tersebut yakni dengan menawarkan paket upgrade sistem audio yang tidak memakan waktu banyak, dan hasilnya ruang kabin terasa seperti ruang konser mini.

Sedikitnya ada 3 paket upgrade audio yang ditawarkan oleh Cello yaitu :

Paket A : Terdiri dari tweteer dan subwoofer 5 inci lengkap dengan box subwoofer. Sangat cocok diaplikasikan ke mobil Agya dan Avanza. Keuntungan dari paket ini adalah hemat daya aki, tidak menyita bagasi, tidak membuka door trim dan instalasi hanya 3 jam. Paket A ditawarkan dengan harga Rp. 4.4 juta.

Paket B : Terdiri dari tweteer, speaker berkualitas suara konser dan subwoofer 5 inci lengkap dengan box subwoofer. Paket ini cocok diaplikasikan pada mobil Honda Mobilio dan sejenisnya. Harga yang ditawarkan sebesar Rp. 6.4 juta. Keuntungannya hampir sama dengan paket A ditambah sound quality dan pemasangan hanya 4 jam saja.

Paket C : Khusus paket yang terakhir ini ditawarkan dengan harga Rp. 10.8 juta terdiri dari Competition 1 (Xtra High Efficiency Component Set, sistem 2 way serasa 3 way) dan Competition 5S (Xtra High Efficiency subwoofer, multiple array subwoofer dan power handling 150w RMS). Cocok diaplikasikan ke Honda Jazz. Keuntungan dari paket ini adalah hemat aki hingga 80 persen, bass dahsyat, Sound Quality Loud, dan instalasi hanya 4 jam.

Bagi anda yang tertarik dengan paket upgrade audio dari Cello, kunjungi Booth Cello di IIMS 2014, semi permanent hall A2, SP2. Selama pelaksanaan IIMS dapatkan gratis voucher mulai Rp. 400 ribu sampai Rp. 1 juta dan cicilan ringan bagi anda pemegang kartu BCA. [San/timBX]

Tags :

#
Mastekindo
#
Cello
X