MENU
icon label
image label
blacklogo

Hanya Beli Tiket Sekali Pengunjung Dapat Menikmati Pameran IIMS 2015

AUG 29, 2015@18:00 WIB | 1,842 Views

Dengan dibukanya pameran mobil klasik yang digagas oleh Otoblits Indonesia Classic Car Show (OICC) 2015, di Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2015, Kemayoran Jakarta. Para pengunjung tak perlu khawatir dengan tiket masuk pameren tersebut. Hanya membeli tiket sekali Anda bisa menikmati suasana pameran dari mobil baru sampai mobil jadul.
 
Hendra Noor Saleh, Director PT Dyandra Promosindo, mengatakan untuk tiket masuk pameran di IIMS hanya membeli sekali saja. Pengunjung dapat menikmati mulai dari mobil baru sampai mobil lawas.
 
"Para peserta IIMS hanya dengan membeli satu tiket bisa kemana saja, termasuk lihat OICC 2015 di hall B3-C3.," ungkap Hendra di saat berbincang-bincang dengan Blackxperience.com, Jumat (28/8).
 
Hendra melanjutkan, sebelumnya pada acara Otoblitz Indonesia Classic Car Show ditahun lalu, untuk melihat mobil-mobil lawas yang bersejarah dikenakan biaya sebesar Rp 50.000 perorang.
 
"Tapi untuk saat ini peserta hanya dikenakan biaya sebesar Rp 40.000 untuk weekday dan Rp. 60.000 untuk weekend, pengunjung sudah bisa kemana saja," tegas Hendra. [Ddy/timBX]

Tags :

#
Indonesia Internasional Motor Show 2015
#
IIMS 205
#
Otoblits Indonesia Classic Car Show 2015
#
OICCS 2015
#
PT Dyandra Promosindo
X