JUN 20, 2014@10:30 WIB | 1,094 Views
Menuju penyelenggaraan The 22nd Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 dalam tiga bulan mendatang, panitia semakin intensif melakukan persiapan agar penyelenggaraan IIMS kali ini lebih meriah dan gempita dibandingkan tahun sebelumnya. Pada pameran yang berlangsung selama 11 hari tersebut, panitia terus berupaya meningkatkan pagelaran ini dari berbagai sisi, satu diantaranya menampilkan program yang menantang adrenalin.
Tentu anda masih ingat dengan program Gymkhana Race War yang hadir tahun lalu, evolusi pengembangan dari drifting yang dimodifikasi menjadi lebih seru, menantang, dan atraktif ini akan kembali menghibur pengunjung IIMS 2014. Gymkhana Race War pada IIMS 2014 akan menempati luas dua kali lipat lebih besar dari area kompetisi di tahun lalu, lintasannya pun memiliki sejumlah perubahan, seperti handicap, model tikungan dari yang 180 sampai 360 derajat, bahkan terdapat juga sebuah lintasan yang berbentuk angka 8.
Tidak hanya hadirnya kembali Gymkhana Race War, IIMS 2014 juga akan menghadirkan program-program menantang adrenalin dan antusiasme penggila otomotif lainnya. Tantangan terbaru di IIMS 2014 yakni Hot Wheels Competiton dipersiapkan untuk memuaskan para pecinta mainan die-cast yang telah merebut perhatian publik sejak tahun 60-an, dan pada IIMS 2014 panitia akan mempersiapkan arena khusus lengkap dengan trek menantang, dimana para peserta akan berlomba memperlihatkan kemampuan mereka dalam memainkan die-cast yang juga menjadi pilihan koleksi bagi banyak pecintanya.
Selain program-program diatas, IIMS 2014 juga masih akan menghadirkan program seru seperti Rush Swift Stunt Show, Palm Challenge, dan Test Drive.
Abiyoso Wietono, Manager Divisi Otomotif Dyandra Promosindo dalam siaran pers yang blackxperience.com terima mengatakan, bahwa program-program yang menantang adrenalin selalu dinanti-nantikan para pengunjung. “Kami selalu memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk ikut merasakan sensasi yang menantang pada program-program menantang tersebut, sehingga memberikan pengalaman tak terlupakan bagi mereka. Ini menjadi salah satu keunikan dan keunggulan acara-acara di IIMS,”.[San/timBX]