JUL 07, 2015@18:00 WIB | 1,095 Views
PT Kawasaki Motor Indonesia terus berinovasi dalam memberikan pelayanan maksimal terhadap para konsumen setianya. Adalah Kawasaki Value Program yang merupakan rangkaian fasilitas KMI guna memenuhi kepuasan dan kebahagiaan konsumen. Adapun program-program yang diberikan KMI seperti berikut,
Kawasaki Road service
Program ini merupakan 24 hours free road rescue serta menangani perbaikan di tempat untuk kasus-kasus seperti perbaikan, ban bocor (khusus ban tubeless), serta masalah lainnya yang dapat diperbaiki di tempat. Namun jika ada sepeda motor pengendara Kawasaki yang mengalami masalah di jalan, akan dibantu untuk mengirim ke dealer terdekat atau diantar ke rumah. Program KRS ini sudah berlaku di daerah Jakarta, Bali dan Jawa Timur, namun jika konsumen yang belum mendapatkan KRS card dapat langsung mendapatkan langsung ke dealer resmi KMI.
Kawasaki Rider Protection
Kawasaki Rider Protection (KRP) adalah sistem pelayanan keamanan dan kenyamanan berkendara serta melindungi pengendara motor Kawasaki dari resiko yang tidak diinginkan. Tujuan dari KRP adalah memberikan fasilitas layanan ekslusif jaminan perlindungan khsusnya bagi konsumen sepeda motor Kawasaki. Program ini dapat digunakan oleh semua pemilik motor kawasaki semua jenis dan model, bagi konsumen yang baru membeli motor Kawasaki 600 cc keatas akan mendapatkan fasilitas ini secara cuma-cuma.
Kawasaki Racing Academy
Kawasaki Racing Academy adalah pelatihan balap khusus untuk konsumen Kawasaki yang diadakan di sirkuit Sentul. Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan skill para pengendara motor Kawasaki, khususnya motor besar. Hal ini diwujudkan dengan cara memberikan informasi tentang tip-tip balap dari pembalap professional Kawasaki. KMI (Kawasaki Motor Indonesia) akan merekrut 40 pendaftar pertama tiap season.
Syarat untuk mendaftar adalah peserta harus memiliki motor Kawasaki tipe apapun karena peserta mengikuti kegiatan ini dengan menggunakan motor dan equiptment sendiri, sehingga dapat meningkatkan chemistry antara rider dan motornya. Tidak ada biaya pendaftaran, dengan kata lain gratis.
Kawasaki Journey
Kawasaki Journey merupakan salah satu Kawasaki Value Program, yaitu merupakan kegiatan-kegiatan tour yang dilakukan oleh KMI bersama rider Kawasaki, dimana KMI bertindak sebagai tour agent. Beberapa perjalanan seru yang telah dilakukan oleh Kawasaki antara lain Goes To Japan (city touring and visiting Kawasaki head quarter). [dw/timBX]