FEB 15, 2014@18:27 WIB | 5,507 Views
Mencuatnya kabar prinsipal Kawasaki yang ingin mengisi line-up motor dengan kapasitas mesin 250 cc single silinder akhirnya terjawab sudah, Jumat (14/02) automaker asal Jepang tersebut secara resmi merilis Kawasaki Ninja 250 RR Mono di pusat perbelanjaan Jakarta Selatan. Dalam peluncuran tersebut, bukan hanya rekan media saja yang turut hadir, melainkan komunitas Kawasaki juga turut diundang oleh pihak prinsipal.
Dalam memboyong variannya tersebut, PT Kawasaki Motor Indonesia, telah melakukan banyak perubahan baik dari segi penampilan, fitur dan juga lumbung pacu. "Ninja RR Mono bukan merupakan 'down grade' dari Ninja 250 FI yang lebih dulu rilis, Ninja RR Mono merupakan produk dengan mesin dan desain baru, yang lahir disesuaikan dengan harapan dari masyarakat dan pasar global," papar President Director of PT Kawasaki Motor Indonesia, Tanigawa San, dalam keterangan persnya.
Sedikit informasi, dari spyshoot yang muncul di dunia maya beberapa waktu lalu, wujud asli dari Ninja RR Mono ini jelas lebih menggoda. Penampilan fairing yang lebih membawa nuansa agresif, disandingkan dengan bentuk buritan yang lebih lancip. Sokongan mesin bertenaga 249 cc single silinder ini mengusung fitur DOHC dengan empat katup. Secara keseluruhan, bentuk aerodinamis semakin terpampang jelas lewat lekukan tubuh dan beberapa air scoop yang dibenamkan oleh prinsipal pada bagian apron depan.
Dalam merilis variannya tersebut, PT Kawasaki Motor Indonesia memberikan dua model, yakni dengan fitur ABS dan non ABS. Sementara pilihan warna untuk Ninja RR Mono baik ABS dan non ABS, PT KMI memberikan empat pilihan warna, diantaranya adalah Lime Green, Pearl Stardust White, Pearl Stunning Yellow, dan Passion Red. [Har/timBX]