MENU
icon label
image label
blacklogo

KMI Tengah Uji Coba Kawasaki Vulcan S Untuk Indonesia

NOV 14, 2014@12:00 WIB | 3,423 Views

Moge-Moge Kawasaki yang ada di Eropa, sepertinya juga bakal masuk Indonesia. Pasalnya PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kian agresif menawarkan model berkapasitas silinder besar untuk para penikmatnya di dalam negeri.

Seperti yang baru-baru ini terjadi, KMI kedapatan tengah mengajukan perizinan uji coba untuk model Vulcan S 650. Hal itu terkuak dari data Kementerian Perindustrian Republik Indonesia (Kemenperin) jika KMI tengah mengajukan Tanda Pendaftaran Tipe Kendaraan Bermotor (TPT) untuk uji coba Kawasaki Vulcan S 650.

Fakta jika moge berjenis cruiser itu tengah dijajaki untuk tiba di dalam negeri terlihat dari dokumen Kemenperin dengan nomor 1799/IUBTT/TPT/9/2014 (38338). Dalam dokumen itu disebutkan jika KMI mengajukan TPT untuk uji coba Kawasaki EN650B.

EN650B disinyalir merupakan kode produksi dari Kawasaki Vulcan 650 yang mengusung mesin 649cc DOHC liquid cooled 4 silinder yang sudah dilengkapi fitur ABS. Lantas kapan Kawasaki Vulcan S 650 ini bakal resmi mengaspal di Nusantara? Kita tunggu saja kabar selanjutnya dari KMI.[Pra/timBX]

Tags :

#
Kawasaki Vulcan S
#
Kawasaki Vulcan
#
Kawasaki
#
PT Kawasaki Motor Indonesia
X