JUN 26, 2014@09:45 WIB | 1,251 Views
Garapan terbaru dari dua tuner Caractere dan JMS, kini menghasilkan sebuah karya yang sangat ciamik ditubuh Volkswagen Golf VII GTI/ GTD. Kombinasi tuner tersebut saling berkoordinasi untuk menghasilkan tampilan Volkswagen Golf VII yang jauh lebih sporty, seperti yang mereka refleksikan pada sektor wajah. Dibagian ini, front fascia telah menerima beberapa make over, seperti grill yang dikreasikan dengan mengandalkan bahan serat karbon, ditambah dengan bumper depan baru yang kini tampil lebih sporty. Pada bumper tersebut, disain yang kental dengan nuansa sporty, diintegrasikan dengan air intake yang lebih besar.
Beralih pada bagian samping, pada bagian ini garis garis yang atletis dicerminkan dengan pengadopsian satu set sideskirt. Lakukan aerodinamis pada sideskirt tersebut memberikan disain yang lebih stylish. Pengadopsian velg juga menjadi kunci modifikasi Volkswagen Golf VII GTI/GTD, mengandalkan velg Caractere CW1 berukuran 19 inch dengan motif five spoke memberikan stimulus yang serasi antara penampilan body dan kaki kaki.
Pada bagian belakang, penampilan hatchback kelahiran Jerman ini sungguh menggoda. Pasalnya Caractere dan JMS telah membekalinya dengan new rear bumper yang semakin sporty. Kehadiran rear diffuser serta air intake pada bagian poros bumper ditopang dengan dual slot exhaust. dengan melakukan beberapa ubahan tersebut, kini Volkswagen Golf VII GTI/GTD mampu memberikan aura yang lebih menarik dibandingkan model standarnya.[Har/timBX]