MENU
icon label
image label
blacklogo

Lamborghini Blancpain Super Trofeo 2014 Kini Diselenggarakan di Tiga Benua

MAR 10, 2014@12:00 WIB | 1,195 Views

Selain dikenal sebagai produsen supercar, Lamborghini juga kerap digadangkan sebagai produsen yang juga turut berpartisipasi dalam event motorsport. Pada tahun 2014 ini, pada event Blancpain Super Trofeo 2014 kembali melibatkan Lamborghini dalam olahraga tersebut sebagai komitmen prinsipal dalam dunia motorsport. Balapan ini akan dihelat pada beberapa tempat, diantaranya adalah Eropa, Asia dan Amerika. Event ini juga disebut sebagai 'The World Fastest One Make Series', pasalnya pada olahraga ini melibatkan mobil mobil super dengan tenaga 510 hp dengan mengandalkan mesin V10 serta penggerak four wheel drive seperti yang terkandung dalam Lamborghini Gallardo LP 570-4.

Dalam perhelatannya, untuk kawasan Amerika, event ini akan berlangsung disirkuit Amerika dan Kanada yang kini telah bergabung dengan International Motor Sport Associates (IMSA). Sedangkan untuk dikawasan Asia, event ini akan diselenggarakan di Shanghai, Sepang, dan Fuji. Dan yang berbeda dari tahun sebelumnya, tahun ini Indonesia juga berkesempatan untuk menjadi tuan rumah Blancpain Super Trofeo 2014. Pada sesi pamungkas, atau final event ini akan mengambil sirkuit Sepang, Malaysia sebagai rumah penyelenggaraan.

"Kami senang dapat mengkonfirmasi kehadiran kamu pada musim balap 2014 yang diselenggarakan ditiga benua. Hal ini mencerminkan pengakuan dan keberhasilan dalam seri balapan kami sebelumnya. Sejak diluncurkan pada 2009, Lamborghini Blancpain Super Trofeo telah mengalami kesuksesan yang luar biasa. Dan saat ini semakin banyak menarik tim baru, driver baru serta tamu VIP dari seluruh dunia. Pada tahun ini kamu juga akan menguji versi balap dari Lamborghini Huracan LP 610-4 yang telah memulai debutnya pada beberapa hari lalu di Geneva Motor Show 2014", ungkap Stephan Winkleman, Presiden and CEO Automobilo Lamborghini pada keterangan persnya.

Dalam keterangan persnya, Marc A. Hayek, President and CEO Blancpain juga mengungkapkan, "Hubungan antara Blancpain dan Lamborghini Automobili saat ini lebih kuat dari pada sebelumnya. Blancpain sangat bangga dapat kembali kelintasan balap bersama Lamborghini untuk musim ke enam ini dalam Lamborghini Blancpain Super Trofeo. Ini adalah kesempatan yang unik untuk menunjukan kepada penikmat olahraga tersebut, dan ini juga untuk memperkuat kehadiran kami untuk pasar Eropa, Asia dan Amerika Utara. Sama seperti insinyur Lamborghini, kamu pun seperti master jam yang mengejar konstan sebagai kesempurnaan".

Lamborghini Blancpain Super Trofeo series ini merupakan kesempurnaan pengalaman bagi pebalap muda dan maskulin. Dengan program Lamborghini GT3, ini akan menandakan bahwa ini akan membutuhkan pengalaman untuk melengkapi kekuasaan Lamborghini di dunia. Berikut agenda penyelenggaraan Lamborghini Blancpain Super Trofeo 2014 yang akan diselenggarakan di tiga benua. [Har/timBX]

Eropa :
23 - 25 May   Silverstone (UK)
28 - 29 June  Paul Richard (FR)
23 - 27 July  Spa Francorchamps (B)
19 - 21 Sept  Nurburgring (DE)
20 - 21 Nov   Sepang (Mal)

Asia :
11 May    Sepang (Mal)
8  June   Sentul (INA)
13 July   Fuji (Jap)
24 August Korea
10 Oct    Shanghai (Chi)
20 - 21 Nov Sepang (Mal)

America :
13 - 14 March  Sebring International Raceway
2 - 4   May    Mazda Raceway Laguna Seca
27 - 29 June   Watkins Glen International
11 - 13 July   Canadian Tire Motorsport Park
22 - 24 August Virginia International Park
01 - 03 Oct    Road Atlanta

World Final
22 - 23 Nov Sepang (Mal)

Tags :

#
Lamborghini
#
Blancpain Super Trofeo 2014
#
The World Fastest One Make Series
#
Lamborghini Gallardo LP 570-4
#
Lamborghini Huracan LP 610-4
#
Stephan Winkleman
#
Automobilo Lamborghini
#
Geneva Motor Show 2014
#
Lamborghini GT3
#
International Motor Sport Associates
#
IMSA
X