AUG 01, 2014@08:00 WIB | 683 Views
Honda sebagai pabrikan motor besar asal negeri sakura Jepang hingga saat ini telah mengantarkan banyak pebalap berbakat meraih gelar juara dunia, atlit dalam cabang olahraga motorsport ini sangat membutuhkan stamina yang sangat baik. Cabang olahraga satu ini menuntut fisik yang kuat, akan tetapi juga membutuhkan kematangan dalam berfikir sehingga menjadikan seorang pebalap yang bermental juara.
Untuk melahirkan seorang pebalap bermental juara tidak bisa dilakukan dalam satu malam saja, butuh pelatihan rutin yang mencakup aspek fisik dan juga psikisnya. Honda Junior Racing Program ini bekerjasama dengan pihak English Institute of Sport yang bermarkas dikota Manchester, Inggris ini dikenal sebagai pusat pelatihan atlit yang memiliki reputasi sangat bagus. Dengan staff pelatih yang sangat berpengalaman dibidangnya, tentunya akan menjadikan atlet semakin matang dan siap menjadi juara dimasa mendatang.
Dalam video dibawah ini, staff kepelatihan English Institute of Sport menjelaskan bagaimana para pebalap muda Honda menjalani latihan fisik dengan alat fitnes dan beberapa latihan keseimbangan. Dalam hal ini nutrisi para pebalap muda juga diperhatikan agar mereka tidak mengalami kurang asupan gizi yang dapat membuat cedera sang pebalap tersebut. Ditemani oleh dua pebalap SBK tim Pata Honda yakni Jonathan Rea dan juga Leon Haslam para pebalap Honda tersebut menjalani sesi latihan dan menyimak serius arahan dari masing-masing instruktur. [dw/timBX]