DEC 02, 2014@16:00 WIB | 1,260 Views
Mesin Ford 1.0L EcoBoost yang telah diakui secara global terus meraih pengakuan di kalangan berpengaruh – dinobatkan sebagai “Best Engine Innovation” oleh Mobil Motor Indonesia Car of the Year (ICOTY) Award. Dewan yang terdiri dari lima juri indepen sepakat untuk menganugerahi Ford 1.0L EcoBoost penghargaan khusus “Best Engine Innovation”, setelah menguji konsumsi bahan bakar, performa, dan emisinya.
Penghargaan ini merupakan satu lagi bukti dari kesuksesan teknologi inovatif EcoBoost yang memberikan manfaat mobil besar dari mesin yang kecil, seperti yang sebelumnya diakui sebagai International Engine of the Year selama tiga tahun secara berturut-turut (2012-2014). Ford 1.0L EcoBoost hadir di Indonesia awal tahun ini dalam new Ford Fiesta. Mesin ini menggabungkan direct fuel injection, turbocharging dan variable valve timing yang memungkinkan mesin yang diperkecil ini untuk memperoleh penghematan bahan bakar hingga 20 persen dibandingkan mesin-mesin yang lebih besar tanpa kehilangan performa, memungkinkan EcoBoost untuk menyampaikan performa superior, penghematan bahan bakar lebih baik, dan emisi yang lebih rendah.
“Kami merasa sangat bangga menerima penghargaan khusus dari Mobil Motor, 1.0L EcoBoost dirancang untuk memberikan paket lengkap dari penghematan bahan bakar yang menakjubkan, dan performa, kesenyapan serta kehalusan yang mengejutkan. Kami selalu tahu mesin kecil 1.0-liter ini akan menjadi game changer,” kata Bagus Susanto, Managing Director Ford Motor Indonesia.
Mobil Motor ICOTY Award 2014 merupakan salah satu dari penghargaan otomotif tahunan paling bergengsi di industri otomotif Indonesia, ditujukan untuk menyediakan pelanggan Indonesia dengan informasi akurat mengenai kendaraan baru terbaik yang diluncurkan selama tahun 2014. Nominasi ICOTY tahun ini terdiri dari 28 mobil dari 14 kategori yang termasuk didalamnya adalah 5 penghargaan khusus.[dw/timBX]