SEP 24, 2014@16:27 WIB | 1,119 Views
Langkah lanjutan dari penentuan mobil terbaik di tahun 2014 berlangsung tadi malam (23/9) di kawasan jalan Angkasa Raya no.32, Kemayoran, Jakarta. Tak kurang dari 25 orang dewan juri terdiri dari wartawan otomotif media Nasional yang tergabung dalam Forum Wartawan Otomotif (Forwot) berkumpul guna menentukan (skoring) penilaian dari lima besar mobil tahun 2014 ini menuju tahap final atau peraih Forwot Car Of The Year 2014. Kelima besar mobil-mobil tersebut yakni ada Ford EcoSport, Honda Jazz, Honda Mobilio, Nissan X-Trail, dan Toyota Yaris.
Dalam penjurian tadi malam, seluruh dewan juri mendapatkan jatah skor masing-masing dengan total 25 poin. Dari modal 25 poin, seluruh dewan juri berhak memecah skornya ke lima besar nominasi Car Of The Year tahun ini. Pecahan poin-poin tersebut nantinya akan mengerucut pada satu juara untuk mobil terbaik tahun 2014 versi Forum Wartawan Otomotif (Forwot) Indonesia.
"Penjurian dilakukan berdasarkan profesionalisme masing-masing juri. Setiap mobil dinilai berdasarkan fitur, teknologi, handling, resale value, dan berbagai pertimbangan teknis lainnya", demikian penjelasan Indra Prabowo, sekalu Ketua Umum Forum Wartawan Otomotif (Forwot) Indonesia, saat dihubungi via online oleh timBX.
Lebih jauh Indra juga menegaskan bahwa juri-juri yang terlibat berasal dari berbagai media Nasional, baik cetak maupun online. Jadi diharapkan hasil atau final dari penjurian ini bisa benar-benar memberikan referensi bagi masyarakat luas mengenai produk otomotif terbaik di tahun 2014 ini. [nus/timBX]