SEP 29, 2012@15:16 WIB | 1,053 Views
Pasti anda yang sering berkendara mobil, bermasalah ketika melewati jalan yang agak rusak. Dan itu kadang menjadi hal yang menyebalkan, tapi jangan khawatir, karena kini ada sebuah part yang dibuat khusus untuk meredam shockbreaker anda ketika melintasi jalan rusak yaitu Spring Buffering. Terbuat dari bahan Polyurethane dan diproduksi dari negara Taiwan.
Jenis spring buffering ini tersedia untuk semua jenis mobil, setiap shockbreaker dibekali dengan satu spring buffering. Part besutan ini dikeluarkan oleh Hurricane, dan tersedia di showroom mereka yang terletak di Pantai Indah Kapuk. Dengan garansi satu tahun, mereka berani menjamin bahwa produk mereka memang terbilang bagus.
Namun salah satu sales dari spring buffering menjelaskan, "Tapi kalau terjadi sobek saat pemasangan sendiri, bukan dari pihak kami (mekanik Hurricane –red) maka garansi tidak berlaku. Tapi kalau dipasang ditempat kami pasangnya kemudian terjadi sobek, kami akan ganti baru spring buffering tersebut". Ini bisa menjadi solusi bagi anda yang memang mengalami masalah seperti ini, dan part ini sudah mendapat banyak testimoni di web mereka. [Har/timBX]