OCT 24, 2013@09:55 WIB | 677 Views
Bilaandasalahsatupenggemardari motorsport besutan Suzuki, andapastiakanirimendengarkabar yang satuini. Suzuki telahmerencanakansebuahedisiterbatasbagikonsumenmereka yang beradadinegaraPrancis. Suzuki GSR 750 SERT Limited Edition merupakankadospesial yang diberikanoleh Suzuki untuknegara yang menjadipusat mode didunia. Iniadalahungkapanrasaterimakasih Suzuki kepadaPrancis yang menyelenggarakanseri World Endurance. Disampingitu, team Suzuki yang berhasilmenggondoltiteljuarapadatahun 2013 inisekaligusmenggantinamamerekamenjadi Team Suzuki SERT.
Motor edisi terbatas ini telah dibalut dengan grafis yang sama dengan warna team racing Suzuki. Selain itu, model tersebut juga dijejali dengan decals sponsor yang menyelimuti sebagian besar body Suzuki GSR 750 SERT limited edition tersebut. Bukan hanya grafis saja yang mereka tampilkan, melainkan juga mengaplikasikan beberapa komponen aftermarket yang menjadikan motor ini lebih terasa kesan eksklusifnya. Diantaranya penggunaan knalpot Yoshimura R11 yang membuat motor ini lebih terlihat racing look.
Selanjutnya, prinsipal juga telah menyiapkan fork dengan merk Kayaba dengan ukuran 43 mm yang kemudian disinkronkan dengan shock belakang dengan rangka baja yang memiliki fitur 7 way adjustable. Dari segi keselamatn, prinsipal menyisipkan double disc brake dengan ukuran 310 mm didepan, dan 220 mm dibelakang. Dikutip dari autoevolution, prinsipal masih enggan menuturkan berapa banyak yang mereka produksi, spesifikasi dan berapa harga yang akan mereka patok untuk satu unitnya. [Har/timBX]