JAN 08, 2014@16:31 WIB | 8,339 Views
Setelah sekian lama menanti kehadiran sedan legendaris Toyota Corolla, hari ini (08/01) dengan resmi PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan sedan All New Corolla Altis untuk konsumen Indonesia. All New Corolla Altis hadir dengan konsep modern prestige untuk memenuhi kebutuhan para pecinta sedan yang telah menuai kesuksesan.
"Kehadiran Corolla sejak tahun 70an di Indonesia menjelma menjadi salah satu sedan tersukses yang dimiliki Toyota. Bahkan di dunia telah mencapai angka 40 juta unit. Generasi terbaru dari Corolla ini menjawab antusiasme pengguna sedan akan kendaraan modern yang dibalut dengan fitur mewah", terang Johny Darmawan selaku Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor dalam press release yang diterima blackxperience.com.
Tentunya, kehadiran sedan anyar tersebut juga didomplang dengan beberapa fitur unggulan yang telah dipersiapkan oleh pihak Toyota Motor Company. Beberapa perubahan yang sangat kentara adalah desainnya yang begitu modern, selain itu kabin interior juga telah dilakukan make over guna memberikan kenyamanan kepada konsumen.
Baca juga: Konsumsi BBM Altis 2015
Bukan hanya pada interior dan eksterior, sedan legendaris Toyota ini juga memiliki satu tipe mesin yang sangat mumpuni. Untuk memberikan pilihan kepada konsumen, All New Corolla Altis tersebut memiliki dua jenis transmisi yakni manual dengan enam percepatan lengkap dengan paddle shift dan tujuh percepatan automatic yang telah didukung dengan fitur CVT.
Dalam memenuhi hasrat konsumen, All New Corolla kini dibawa dalam dua model, type G dan type V. Sementara untuk pilihan warna, prinsipal menyediakan tujuh warna dengan tambahan satu warna Dark Brown. Tujuh pilihan warna tersebut adalah super white, white pearl, silver metallic, gray metallic, attitude black mica, red mica metallic, dan dark brown mica metalic. Untuk type G, sedan anyar tersebut dibanderol seharga Rp 372 Juta OTR, sedangkan type V dibanderol senilai Rp 407 Juta OTR.
"Kehadiran The All New Corolla Altis ini merupakan salah satu perwujudan dari apresiasi Toyota kepada pelanggan, dengan selalu menghadirkan produk, teknologi dan pelayanan terbaik", tutup Johnny. [Har/timBX]