MENU
icon label
image label
blacklogo

Varian 208 Cabrio Jadi Fokus Terbaru Peugeot

APR 01, 2014@09:15 WIB | 1,091 Views

Produsen yang berbasis di Prancis, Peugeot, kini dikabarkan akan memperkenalkan keluarga baru mereka untuk segmen hatchback cabrio dengan meluncurkan 208 Cabrio. Sempat diberitakan akan membuat debutnya pada tahun depan, namun ini masih menjadi sebuah tanda tanya besar dipara pecinta otomotif. Sebelumnya, Peugeot telah berhasil memperkenalkan varian 208 hatchback, 208 GTI, dan 2008 Crossover.

Pengumuman mengenai model 208 cabrio ini memang belum dibuat secara resmi oleh prinsipal, namun orang dalam Peugeot membeberkan sedikit informasi terkait hal tersebut. Ini seperti yang dikutip dalam inautonews. Selain itu, sumber tersebut juga mengatakan bahwa model ini akan datang dengan model soft top, tidak seperti model sebelumnya, 206 CC dan 207 CC, ini menandakan bahwa model terbaru akan memiliki bobot yang ringan serta memiliki biaya pengembangan yang lebih rendah.

Roof baru yang disematkan pada Peugeot 208 Cabrio ini dapat dioperasikan secara otomatis. Sementara untuk dapur pacu, ini akan dibuat sama dengan model lainnya termasuk GTI, yang mengandalkan power sebesar 200 hp. Rumor yang berkembang, mobil Peugeot 208 Cabrio ini akan memulai debutnya pada Frankfurt Motor Show pada 2015 mendatang, bertepatan dengan musim gugur.[Har/timBX]

Tags :

#
Peugeot
#
Peugeot 208
#
Peugeot 208 Cabrio
#
Peugeot 208 hatchback
#
Peugeot 208 GTI
#
Peugeot 2008 Crossover
#
Frankfurt Motor Show 2015
X