MENU
icon label
image label
blacklogo

Wisata Alam di Bukit Tunjuk, Bukit Unik di Sumatera Selatan

AUG 23, 2019@16:15 WIB | 4,022 Views

Bagi kalian yang berjiwa petualang dan suka bertualan di alam bebas, Bukit Tunjuk Riau ini akan menjadi salah satu rekomendasi untuk kalian kunjungi. Dinamakan bukit Tunjuk karena bentuk uniknya. Bentuk bukit ini memang tak lazim karena berbentuk jari telunjuk pada puncak bukitnya. Mirip dengan jari telunjuk yang mencuat ke langit. Karena keunikan ini menjadikan bukit ini sering dikunjungi oleh masyarakat dan pada akhirnya menjadi salah satu objek wisata yang cukup populer.

Bukit Tunjuk ini tak hanya unik, tetapi juga memiliki keindahan tersendiri akan pemandangan asri alamnya. Objek wisata bukit Tunjuk yang cukup asri dan unik ini terletak sekitar 20 kilometer dari kota Lahat, Sumatra Selatan. Para pengunjung bisa mencapai lokasi objek wisata Bukit Tunjuk ini dari muara Enim, Pekanbaru, Lahat atau pun kota lainnya yang bersebalahan dengan kota Lahat dan kota Pekanbaru.

Pemandangan alam Bukit Tunjuk  sangat menawan dengan pepohonan yang rindang. Di bawah bukit Tunjuk ini terdapat beberapa area untuk berkemah dan rekreasi. Biasanya lokasi ini banyak digunakan untuk aktivitas sekolah seperti kegiatan Pramuka, berkemah ataupun kegiatan lainnya. Ada sungai kecil di dekat bukit ini. Dengan aliran air yang jernih dan belum tercemar semakin memperindah suasana alamnya. Di sungai ini pun para pengunjung bisa bermain-main air sepuasnya. Bila pengunjung menyukai fotografi, ini sangat layak diabadikan dalam kamera, baik dalam bentuk gambar saja atau pun video.   

Di area bukit Tunjuk yang seluas 210 hektar ini, para wisatawan juga bisa menambah pengetahuan karena ada beberapa flora dan fauna asli Indonesia. Ada pula kompleks untuk melatih dan mendidik gajah. Para pengunjung dibolehkan menaiki gajah untuk mengelilingi dan menjelajahi tiap sudut lokasi wisata Bukit Tunjuk ini. Pengunjung akan ditemani oleh pawang gajah atau seorang pemandu yang sudah terlatih.

Apabila kalian ingin mendapatkan petualangan yang lebih menantang, kalian bisa mendaki Bukit Tunjuk ini. Asalkan kalian mempunyai stamina yang kuat dan didampingi dengan orang yang sudah berpengalaman. Dari atas bukit, kalian bisa menikmati pemandangan Kota Lahat dari ketinggian sekitar 900 meter di atas permukaan laut.[inn/hsn/timBX]

Tags :

#
bukit tunjuk,
#
spot wisata,
#
wisata alam

X