NOV 23, 2016@19:00 WIB | 1,339 Views
DJI kembali menghadirkan tiga produk terbarunya di Indonesia yakni DJI Mavic Pro, DJI Osmo Mobile dan DJI Phantom 4. DJI Mavic Pro merupakan drone pertama DJI dengan desain unik yang dapat dilipat. Drone terbaru DJI ini memiliki ukuran yang sangat kecil sehingga mudah dibawa bepergian, terutama bagi Anda yang gemar travelling. DJI Mavic Pro dibekali kamera 12 Mp dan sudah didukung mendukung teknologi Video 4K.
Drone ini didukung dua sensor anti-tabrak yang berada di depan, serta 2 sensor di bawah dengan durasi terbang maksimum 27 menit. DJI Mavic Pro ini juga dilengkapi GPS dan Glonass yang akan terhubung ke-20 satelit untuk memastikan keakuratan posisi lepas landas dan return to home. Drone ini juga dilengkapi dengan Fitur Object Tracking, TapFly,Gesture Mode dan Point Of Interest (POI).
Osmo Mobile juga merupakan produk terbaru DJI dengan beragam fitur menarik seperti timelapse, hyperlapse, serta object tracking, fitur long exposure yang memungkinkan Anda menghasilkan gambar dengan tingkat exposure tinggi, sehingga hasil foto menjadi lebih detail. Untuk mendukung kinerja Osmo Mobile, tentunya dibutuhkan smartphone dengan kemampuan kamera yang mumpuni. Selain itu, Osmo Mobile memiliki fitur andalan yakni object tracking yang tidak tersedia untuk Osmo yang lainnya. Caranya dengan memblock suatu obyek maka Osmo Mobile dengan otomatis mengikuti pergerakan obyek yang di track.
Selain Mavic Pro, DJI juga memboyong Phantom 4 ke Indonesia. Phantom 4 didukung sistem yang lebih canggih serta bodi yang lebih aerodinamis sehingga mampu bertahan dari hempasan angin. Bodi yang lebih aerodinamis juga membuat drone ini memiliki gerakan yang lebih akurat dan dapat dikontrol secara lebih mudah.
Sama seperti Mavic Pro, Phantom 4 ini juga memiliki fitur anti-tabrakan dan didukung fitur ActiveTrack yang memungkinkan drone mengikuti subjek tanpa harus memanfaatkan teknologi GPS. Semua fitur tersebut bisa diakses melalui aplikasi kontrol khusus yang bisa dihadirkan melalui smartphone atau tablet.
Sementara untuk kameranya, Phantom 4 mampu merekam video 4K pada 30fps dan Full HD pada 120fps. Drone ini juga mampu terbang dengan kecepatan hingga 72 km/jam selama 28 menit. Dengan demikian, secara otomatis Anda dapat memperoleh kualitas video yang jernih dan profesional dengan smartphone. Selain meluncurkan 3 produk baru, DJI juga memperkenalkan Experience Store yang berlokasi di Gedung Ratu Plaza, Jakarta Pusat. [Don/timBX]