JAN 25, 2022@12:30 WIB | 1,058 Views
Memulai debutnya pada tanggal 15 November 2013, PlayStation 4 sudah menjual lebih dari ratusan juta unit di seluruh dunia. Itu Dengan banyaknya unit yang terjual, pasti akan ada beberapa edisi terbatas yang akan semakin menambah pundi-pundi Sony, karena sudah pasti harganya lebih mahal dari PS4 biasa. Seri PS4 menawarkan banyak variasi edisi terbatas dengan desain yang cukup unik. Konsol-konsol edisi terbatas tersebut sudah diincar oleh banyak orang memiliki banyak orang, dari mulai menunggu hingga tanggal perilisan, sampai merogoh kocek lebih dalam untuk membeli dari "calo", jadi mari kita lihat desain konsol PS4 edisi terbatas terbaik yang pernah diluncurkan Sony.
5. 500 Million Edition PS4
Beberapa waktu lalu, Sony berhasil menjual lebih dari 500 juta konsol di seluruh dunia sejak awal PlayStation sejak tahun 90-an, untuk merayakan pencapaian yang luar biasa ini, Sony menghadirkan konsol edisi yang sangat terbatas ini ke pasaran. Tampilan luar biasa yang menarik perhatian adalah desain konsol yang tampak sedikit transparan, yang menghadirkan kembali masa-masa nostalgia dari controller transparan yang ada di PS2.
Konsolnya diberi sentuhan detail warna tembaga, yang menunjukkan angka spesifik dari 50.000 unit yang telah dibuat, serta logo PlayStation berwarna tembaga di bagian tengah. Ini adalah desain tampilan yang simpel dengan sentuhan yang sangat elegan, banyak orang yang meminta Sony untuk membuat konsol ini lebih banyak, tetapi sayang Sony tidak akan memproduksi konsol ini lebih banyak.
4. Metal Gear Solid V Limited Edition Console
Jika memiliki konsol edisi terbatas ini, para gamer pasti merasa sudah seperti Big Boss, karena ini adalah konsol edisi terbatas Metal Gear Solid V: Phantom Pain. Sony memberi pemain desain yang rapi tanpa ada corak bermacam-macam, dengan perpaduan warna merah dan hitam, serta detail emas metalik yang menonjol di sisi tengah konsol.
Desain dan skema warna yang diambil berasal dari lengan mekanik yang digunakan Big Boss di dalam game. Ini adalah desain yang sangat straight-forward meskipun skema warna pilihannya cenderung unik. Lambang Diamond Dogs dan tulisan di dekatnya terpampang di bodi PS4 edisi terbatas ini.
3. Spider-Man Limited Edition Console
Sony berhasil menghidupkan kembali sang web-slinger di dunia game, dengan meluncurkan salah satu game open-world terbaik yang pernah dibuat. Untuk mengantisipasi kembalinya your friendly neighborhood superhero, Sony membuat konsol dengan pilihan warnya yang mencolok, namun tetap enak untuk dipandang mata.
Bagi penggemar berat Spider-Man dan Sony, ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan, dengan skema warna merah mencolok dan dilipasi dengan logo Marvel's Spider-Man berwarna putih, membuat PS4 ini memang benar-benar dibuat untuk Peter Parker.
2. Death Stranding Limited Edition Console
Sulit untuk mengatakan apakah ini sebuah karya seni atau konsol game. Memanfaatkan palet warna dasar putih dihiasi dengan corak cetakan tangan berwarna hitam yang terlihat seperti menetes, desain untuk PS4 ini terlihat simpel namun sangat menakjubkan. Konsol edisi terbatas ini lebih terlihat seperti kanvas seni daripada konsol sebenarnya.
Kontras warna hitam dan putih dari lapisan Pro menambah kedalaman desain konsol, dan jangan lupa juga controller transparan berwarna kuning yang terinspirasi dari baby carrier yang digunakan dalam game.
1. God of War Limited Edition Console
Tempat nomor satu adalah konsol PS4 edisi terbatas yang di desain langsung oleh para dewa. Desainnya terlihat sangat unik dengan menampilkan penggambaran dari Leviathan Axe yang ditampilkan di permukaan depan konsol. Di bagian samping konsol terlihat detail seperti tenunan berwarna emas dan simbol-simbol rahasia yang terdapat di samping bawah sisi konsol.
Konsol edisi terbatas ini memiliki desain luar biasa yang dipadukan secara fenomenal, dengan tema keseluruhan yang sesuai dengan representasi budaya Nordik yang menjadi tema game sembari menangkap esensi dari game God of War itu sendiri. Desain konsol ini benar-benar sebuah mahakarya, sama seperti game-nya. [era/timBX] berbagai sumber.