MENU
icon label
image label
blacklogo

Akhirnya GoPro Resmi Luncurkan Hero 6 Black

SEP 29, 2017@16:30 WIB | 809 Views

Sudah sejak beberapa minggu yang lalu, lini maya diwarnai bocornya calon action camera terbaru buatan GoPro. Hingga baru hari ini akhirnya rumor tersebut terbukti kebenarannya. GoPro akhirnya resmi meluncurkan action anyar GoPro Hero 6 Black.

Beberapa bocoran terbukti kebenarannya. Seperti kemampuan dari GoPro Hero 6 Black yang mampu merekam video beresolusi 4K dengan 60 frame per detik. Tampilan luarnya mirip dengan pendahulunya, Hero 5. Karenanya ia juga memiliki kemampuan serupa, yakni kemampuannya untuk bertahan di dalam air.

Semua peningkatan diterapkan pada GoPro Hero 6 Black. Action camera ini juga sanggup merekam video 2.7K pada 120 frame per detik dan 1080p pada 240 frame per detik. Tersedia juga opsi untuk frame rate standar seperti 20 dan 30 fps.

Guna transfer file antar perangkat, GoPro Hero 6 Black mengandalkan dukungan WiFi 5 GHz. Koneksi ini diklaim GoPro mampu mengirim file tiga kali lebih cepat dari yang sebelumnya.

Tak hanya itu, dengan GoPro Hero 6 Black pengguna mampu memotret gambar dengan lensa 12 MP dengan pilihan file JPG atau RAW. Desainnya tetap sama dengan sebelumnya, ketahanan air hingga 33, serta tersemat layar LCD 2 inci, kontrol suara, dan GPS.

GoPro Hero 6 Black telah resmi tersedia dan dapat diboyong dengan banderol harga USD 499 atau sekitar Rp 6,7 juta. Lebih mahal USD 100 dibandingkan dengan versi yang sebelumnya. [Hlm/timBX]

Tags :

#
gopro hero 6,
#
gopro,
#
blacktech

X