MENU
icon label
image label
blacklogo

Aksesoris Ini Kompatibel dengan Semua Jajaran iDevice

DEC 23, 2016@15:30 WIB | 324 Views

Sejak generasi pertama lahir, Apple tidak pernah menyertakan wadah kartu memori eksternal ke semua jajaran iPhone. Dampaknya, memori internal iPhone akan penuh apabila Anda tidak menghapus atau memindahkan ke desktop PC dan cloud berbagai konten multimedia yang tersimpan. Melihat kelemahan ini, PhotoFast kembali menghadirkan flash storage terbarunya.

Dengan ukuran hanya 7,8 × 2,6 × 0,9 mm dan bobot 17 gram membuat PhotoFast iType-C sangat nyaman saat dimasukkan ke dalam saku dan tidak akan memakan banyak tempat. Menariknya, drive eksternal ini sangat mudah digunakan dan kompatibel dengan berbagai perangkat.PhotoFast mengklaim, iType-C merupakan drive eksternal pertama yang dibekali dengan empat jenis konektor, yakni USB Type-C, USB 3.0, Lightning dan microUSB.

PhotoFast iType-C sendiri hadir dengan mengusung konsep modular dan masing-masing ujung dihuni oleh USB Type-C serta port lightning. Aksesoris tersebut dapat Anda hubungkan ke adaptor microUSB dan USB Type-A. Sertifikat Apple MFi yang dikantonginya memungkinkan PhotoFast bakal kompatibel dengan semua jajaran iDevice.

Agar tidak mudah rusak, PhotoFast membekali iType-C dengan cover transparan yang diklaim anti-pecah. Dengan PhotoFast iType-C, kini Anda dapat mengakses file multimedia dari iPad, iPhone, bahkan Android.

Aksesoris ini digadang-gadangkan terintegrasi dengan layanan penyimpanan berbasis awan, mulai dari Dropbox, OneDrive, Google Drive, dan iCloud. PhotoFast iType-C tersedia dalam tiga varian berbeda, yakni 64GB yang dibanderol USD 145, USD 225 untuk versi 128GB, dan model 200GB dilepas USD 300. [Teg/TimBX]

Tags :

#
photofast itype-c,
#
idevice,
#
aksesoris,
#
itype-c

X