APR 29, 2019@11:15 WIB | 1,331 Views
Dari penampilan yang terinspirasi pesawat luar angkasa hingga pemilihan hardware kelas atas, Alienware Aurora R8 telah menjawab tuntutan para gamers. Desktop gaming ini memang dirancang untuk para gamer kelas atas dengan fitur premium miliknya seperti prosesor 9th Core i9-9900K Intel, dukungan grafis dual-Nvidia RTX 2080, dan sejumlah besar penyimpanan dan memori.
Namun bahkan gamer biasa juga bisa memiliki Aurora R8 berkat harga entrinya yang terjangkau, yaitu hanya di kisaran 899 dolar. Sementara penggemar yang menginginkan kinerja lebih dari konfigurasi basis, akan senang mengetahui bahwa Alienware menawarkan banyak bagian dalam yang dapat di-upgrade untuk desktop ini. Sayangnya, tidak seperti PC gaming lainnya, contoh Digital Storm Lynx dan Origin Neuron, Alienware tidak meninggalkan ruang untuk gamer mengubah atau mengutak-atik casing R8. Secara estetika, Aurora R8 mempertahankan desain yang sama yang telah digunakan Alienware sejak Aurora R5 2016.
Seperti PC jenis tower yang ada di pasar, Alienware Aurora R8 dirancang untuk mengakomodasi hingga dua kartu grafis. Ini jadi pemantik minat bagi gamer dan para pekerja kreatif yang ingin potensi kinerja yang sangat besar. Dengan ruang untuk mengakomodasi drive penyimpanan yang luas, Aurora R8 adalah PC yang dapat tumbuh bersama Anda, dengan catatan Anda tidak merasa bosan dengan casing-nya yang tidak bisa dirubah.
Secara keseluruhan jika Anda seorang penggemar estetika Alienware, dan tentunya ingin PC bertenaga besar untuk kemampuan maksimal, Aurora R8 tidak akan mengecewakan. Seperti tampilanseluruh produk Alienware, aksen Aurora R8 terbilang minimalis, termasuk strip LED sederhana pada panel sampingnya, yang dapat dikontrol oleh perangkat lunak Alien FX.
[Ard/tim BX]