NOV 07, 2021@18:30 WIB | 723 Views
Saat ini Magic Keyboard untuk iPad Pro terlihat mengambang dengan tombol dan dua engsel yang kuat yang dapat disesuaikan dengan posisi tablet. Dalam paten baru akan terlihat tablet yang tidak berdiri di ujung atas keyboard.
Perbedaan antara yang sekarang dan yang akan datang adalah di saat menyesuaikan posisi iPad maka secara otomatis keyboard juga akan menyesuaikan posisinya. Keyboard bukan lagi sebuah aksesoris tambahan. Apple menyebutnya sebagai Sliding Input Device Cover.
Baca juga: Perbandingan Spesifikasi Keempat Model iPhone 13, Mana Yang Lebih Baik?
Paten baru Apple juga memberikan sekilas gambar tentang cara kerja engsel ganda pada Magic Keyboard saat ini. Mekanisme engsel ganda terlihat mendukung iPad di berbagai sudut.
Masih belum dipastikan apakan paten baru ini akan benar-benar dirilis Apple. Mungkin saja ini hanya pencegahan untuk memblokir perusahaan lain yang ingin melakukan hal sama.
Baca juga: iPad Mini Generasi Selanjutnya akan Mensupport 120Hz ProMotion Display
Pertama kali Magic Keyboard iPad diluncurkan pada iPad Pro 2020. Tahun ini aksesoris mendapat sedikit desain ulang untuk seri iPad Pro 2021. Magic Keyboard tersedia dalam dua versi, satu kompatibel dengan iPad Pro 3 11 inci dengan harga $299, sedangkan untuk iPad Air 4 dan iPad Pro 5 12,9 inci memiliki tambahan harga sekitar $50.[geo/shf/timBX] berbagai sumber