MENU
icon label
image label
blacklogo

Apple Telah Mulai Mengembangkan Modem Seluler Pertamanya

DEC 16, 2020@08:30 WIB | 638 Views

Tahun lalu telah dikonfirmasi bahwa Apple telah mengakuisisi bisnis modem dan ditelusuri oleh Bloomberg, Apple telah memulai mengembangkan chip modem seluler pertamanya. Menurut Bloomberg, Wakil Presiden Teknologi Hardware Apple, Johny Srouji mengundang beberapa pekerja untuk mendiskusikan pengembangan rencana modem seluler ini.

Johny menyatakan bahwa pada tahun ini, Apple akan mulai pengembangan modem seluler internal pertama yang akan memungkinkan transisi strategis utama lainnya. Selain itu menurutnya Investasi strategis jangka panjang seperti ini adalah bagian penting untuk memungkinkan dan memastikan produknya memiliki banyak teknologi inovatif di masa depan.

Apple menghabiskan $1 miliar untuk mengakuisisi bisnis modem Intel dan membangun tim pembuatan modem seluler pertamanya. Dengan modem selulernya ini, Apple akan memiliki kendali lebih besar atas fungsi panggilan telepon dan koneksi internet pada model iPhone, Apple Watch, dan iPad dengan seluler.

Jika berhasil, Apple diharapkan mengganti modem Qualcomm dengan chipnya sendiri. Ini akan mengurangi biaya untuk membangun perangkat baru karena Apple harus membayar biaya lisensi kepada Qualcomm.

Selain itu, sudah bukan rahasia lagi bahwa perusahaan teknologi ini memang sedang menuruni pemakaian dari pihak ketiga setelah mulai membuat iPhone dengan prosesornya sendiri satu dekade lalu.

Saat ini, Apple mengandalkan modem 5G Qualcomm pada perangkatnya termasuk iPhone 12 dan ini akan terus dilakukan setidaknya hingga 2023. Selain itu, Apple juga sedang merancang beberapa chip nirkabel berpemilik, termasuk chip H1 yang digunakan di AirPods dan chip U1 ultrawide-band yang ditemukan di iPhone dan Apple Watch.

Perubahan ini dapat menjadi pukulan besar bagi Intel dan Qualcomm, seperti yang diketahui bahwa Apple memiliki pengaruh besar terhadap 7% penjualan Intel dan 11% pemasukan Qualcomm. [geo/asl/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
modem seluler apple,
#
apple,
#
teknologi apple,
#
teknologi inovatif

X