MAY 14, 2019@18:45 WIB | 1,026 Views
Astell & Kern telah menimbulkan semacam ketakutan bagi dompet pecinta musik mobile selama beberapa tahun sekarang. Hal itu karena brand ini kerap mengeluarkan perlengkapan audio portabel berspesifikasi tinggi dengan label harga yang tidak bisa dibilang murah. Demikian pula dengan produk unggulan terbarunya A & ultima SP2000, yang diluncurkan di High End Munich minggu lalu.
Jika Anda ingin mendengarkan musik saat bepergian, ada perangkat portabel yang sesuai dengan setiap anggaran, selera, dan telinga. Astell & Kern A & ultima SP2000 menempatkan dirinya sangat jauh dari perangkat MP3 yang murah yang banyak ada di pasaran. Namun perangkat ini hadir dengan beberapa spesifikasi mengesankan yang mungkin membuatnya sangat pantas untuk dimiliki.
SP2000 dilengkapi dengan prosesor octacore dan penyimpanan internal yang bahkan dua kali lipat dari perangkat Astell & Kern lainnya, yaitu sebesar 512GB. Itu merupakan cukup ruang penyimpanan untuk lebih dari 8.000 trek format FLAC. Tetapi jika Anda benar-benar sudah kehabisan ruang, A & ultima SP2000 memungkinakan ekspansi melalui penggunaan kartu microSD.
Astell & Kern sepenuhnya mendesain ulang konfigurasi op amp dan analog amp block untuk memaksimalkan Asahi Kasei AK4499EQ Digital-to-Analog-Converters dalam pengaturan mono ganda, sehingga diatur untuk menghadirkan panggung musik yang luas dan pemisahan stereo yang ditingkatkan. Perangkat ini mendukung format audio PCM resolusi tinggi hingga 32 bit / 768 kHz, serta pemutaran asli DSD512 (22,4 MHz), tanpa kompresi atau loss. A & ultima SP2000 ada dukungan untuk audio MQA juga.
Proses memuat trek dari drive internal atau streaming melalui dual band 802.11n WiFi dikendalikan melalui layar touchscreen 5 inci, 720 x 1.280 piksel, yang seharusnya cukup besar untuk menampilkan seni album dengan jelas saat musik diputar. Ada Bluetooth 4.1 dengan dukungan aptX HD yang dimasukan juga sebagai bagian perangkat music ini.
SP2000 mampu mengeluarkan 6 V RMS untuk yang seimbang dan 3 V RMS untuk keluaran yang tidak seimbang berkat saluran audio independen yang terpisah di antara keluaran - yang pertama untuk perangkat Astell & Kern. Baterai Li-ion 3,300 mAh / 3,7 V miliknya bagus untuk pemutaran hingga 10 jam per pengisian daya.
A & ultima SP2000 akan dirilis bulan Juli seharga 3.499 dolar. Jika itu sedikit di luar bujet Anda, tetapi masih ingin memiliki perangkat Astell & Kern terbaru, tipe Kann Cube akan tersedia pada bulan Juni seharga 1.499 dolar.
[Ard/tim BX]