OCT 06, 2023@15:00 WIB | 499 Views
Beberapa waktu lalu, Google baru saja menghadirkan generasi terbaru dari seri Pixel yaitu Pixel 8. Google Pixel 8 Series ini hadir dalam dua varian yaitu varian standar dan Pro yang memiliki perbedaan dari segi tampilan, ukuran, serta beberapa spesifikasi penting lainnya.
Meskipun baru saja diluncurkan, ternyata seri Google Pixel 8 bakal dapat update yang tergolong panjang. Tidak tanggung-tanggung, update yang diberikan Google untuk seri Pixel 8 ini berlaku selama 7 tahun lamanya.
Dalam rilis resmi Google, Kamis (5/10/2023), update selama 7 tahun ini mencakup sistem atau versi Android, update keamanan, serta feature drop. Pada beberapa seri Pixel sebelumnya, Google hanya memberi update selama 3 tahun untuk versi Android serta 5 tahun untuk sistem keamanannya.
Apa yang diberikan Google ini jelas lebih panjang dibandingkan brand lainnya. Misalnya seperti Samsung, Oppo, Xiaomi, dan OnePlus yang rata-rata member update versi Android selama 4 tahun dan update keamanan 5 tahun.
Diberikannya update sepanjang ini juga ada andil dari chipset yang digunakan. Google Pixel 8 Series hadir dengan chipset buatan mereka sendiri, Tensor yang tidak lain merupakan chipset inhouse Google. Hal ini sulit terjadi apabila memakai chipset pihak ketiga seperti Qualcomm dan MediaTek yang punya beberapa limit update.
Laporan lainnya dari Gizmodo, Kamis (5/10/2023) sayangnya update panjang untuk Pixel 8 tidak bisa didapatkan pendahulunya. Misalnya seperti Pixel 7 tetap menggunakan kebijakan lama yaitu update selama tiga tahun untuk versi Android, dan lima tahun untuk sistem keamananya. [edo/timBX]