JUN 30, 2016@10:51 WIB | 423 Views
Setelah vakum beberapa bulan, Sharp kembali menghadirkan produk unggulan terbarunya, Aquos Mini SH-03H. Sesuai dengan nama yang disandangnya, perangkat ini hanya memiliki dimensi 126 x 66 x 9 mm dan berbobota 120 gram. Namun jangan sepelekan tubuhnya yang mini, karena dibalik itu semua Aquos Mini SH-03H hadir dengan membawa segudang fitur mumpuni. Salah satu kelebihan yang dimiliki perangkat ini adalah kebal terhadap guyuran air, mengingat Sharp telah melengkapinya dengan sertifikat IP68.
Selain itu, Aquos Mini SH-03H juga sanggup diajak menyelam hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. Layarnya sendiri memilliki bentang 4,7 inci fHD dengan tingkat resolusi mencapai 1920 x 1080 piksel, Sedangkan untuk menopang kinerjanya, bercokol prosesor hexa-core Qualcomm Snapdragon 808 yang ditendem bersama RAM sebesar 3GB. Sedangkan untuk menangani masalah grafis, Sharp mempercayakannya pada GPU Adreno 418 graphics.
Tidak ketinggalan, Sharp juga membekali perangkat berbasis Android 6.0 Marshmallow ini dengan kamera beresolusi 13,1 megapiksel plus sebuah LED flash. Sedangkan untuk mencegah gambar blur akibat guncangan tangan, hadir juga fitur fotografi OIS. Yang tidak kalah seru, smartphone ini juga dapat digunakan untuk merekam gambar bergerak dengan slow-motion yang dapat merekam video hingga 2100fps.
Sedangkan untuk urusan foto selfie dan video call, tersedia kamera kedua berkualitas 5MP yang memiliki sudut pandang hingga 83 derajat di sisi muka. Hasil jepretan maupun rekaman video bisa langsung Anda simpan kedalam memori internal yang menyediakan ruang hingga 16GB. Sharp sendiri akan melepas SH-03H dengan harga US$ 435. [Teg/TimBX]