OCT 13, 2016@13:00 WIB | 325 Views
Kemampuannya yang dapat merekam hingga sudut 360 derajat membuat kamera 360 kian digandrungi. Celah menggiurkan inilah yang coba diisi oleh Ricoh dengan menghadirkan kembali kamera 360 terbarunya, Theta SC. Seperti dikutip dari Dpreview, sebagai suksesor Theta S, kamera ini tentunya hadir dengan peningkatan di berbagai sektor.
Untuk dapat menangkap gambar berkualitas 360 derajat, Ricoh telah membekali kamera ini dengan dua buah lensa sekaligus. Sedangkan untuk merekam video atau memotret, Thesa SC memiliki sensor berukuran 1/23 inci dengan resolusi mencapai 14 megapiksel. Ricoh Theta SC sendiri dapat merekam gambar bergerak dengan kualitas full HD 1080p pada kecepatan 30fps.
Dengan ukuran hanya 45.2 x 130.6 x 22.9 dan bobot 102 gram membuat kamera 360 derajat ini terasa nyaman pada saat dioperasikan dan tidak akan memakan banyak tempat pada saat dimasukkan kedalam tas. Sedangkan untuk sharing konten dengan perangkat lain, tersedia port USB 2.0. Hasil rekaman dapat langsung disimpan kedalam memori internal yang menyediakan ruang hingga 8GB.
Berbagai kondisi pencahayaan dapat dijabani dengan baik, mengingat Ricoh Theta SC memiliki rentang ISO mulai dari 100 hingga 1600. Sedangkan kecepatan rananya memiliki rentang waktu mulai dari 1/8 detik hingga 1/8000 detik. Bagi Anda yang tertarik ingin memilikinya, sudah bisa membawa pulang Ricoh Theta SC mulai bulan depan dengan harga hanya US$ 299 saja. [Teg/TimBX]