MENU
icon label
image label
blacklogo

Bisa Rekam Video 4K, Ini Mirrorless Terbaru Panasonic

JAN 06, 2017@11:49 WIB | 897 Views

Setelah purwarupanya sempat mejeng di gelaran Photokina 2016 September lalu, Panasonic akhirnya merilis secara resmi versi final mirrorless terbarunya, Lumix GH5.

Seperti dikutip dari Dpreview, kamera berdimensi 139 x 98 x 87 mm dan berbobot 725 gram ini telah dilengkapi dengan sensor jenis CMOS beresolusi 20 megapiksel. Hasil jepretan dan rekaman video ditangani langsung oleh prosesor tergesit garapan Panasonic, Venus Engine.

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh Lumix GH5 adalah mampu merekam gambar berkualitas 4K UHD 4096 x 2160 di kecepatan 24fps. Sementara itu, untuk menjabani berbagai kondisi pencahayaan, rentang ISO milik mirrorless ini menembus angka 25600. Sedangkan shutter speed-nya sendiri memiliki kecepatan antara 60 detik sampai 1/8000 detik.

Layar berukuran 3,2 inci berteknologi TFT LCD yang disematkan dapat Anda gunakan sebagai jendela bidik maupun untuk melihat hasil jepretan dan rekaman video. Namun jika ingin menghemat baterai, Anda dapat menggunakan viewfinder elektronik yang sudah disediakan. Konektivitas yang disematkan juga terbilang lengkap, mulai dari USB 3.1 Gen 1, HDMI, WiFi 802.11 b/g/n/ac, dan Bluetooth 4.2.

Dengan aplikasi pendamping yang sudah disediakan, Anda dapat mengontrol beberapa fitur fotografi Lumix GH5 langsung dari smartphone. Berkat balutan material dari magnesium alloy membuat tampilan Lumix GH5 terlihat gahar, dan tahan terhadap guyuran air maupun cuaca ekstrim.

Menurut rencana, Panasonic baru akan melepas Lumix GH5 mulai akhir Maret mendatang dengan banderol harga $1.999 (setara Rp26,6 juta) untuk bodi saja. [Teg/TimBX]

Tags :

#
kamera lumix gh5,
#
lumix gh5,
#
lumix

X