MENU
icon label
image label
blacklogo

Bocoran Google Pixel 8 Terbaru, Kapan Meluncurnya?

SEP 01, 2023@15:00 WIB | 427 Views

Google seolah tidak ingin kalah dari Apple yang akan meluncurkan iPhone 15 dalam waktu dekat. Google berencana akan menghadirkan generasi terbaru Google Pixel yang akan hadir dengan generasi kedelapan alias Google Pixel 8.

Melansir GizChina, Kamis (31/8/2023), disebutkan bahwa Google Pixel 8 akan diluncurkan pada 4 Oktober mendatang. Smartphone ini akan hadir dalam acara yang bertajuk “Made by Google” yang akan berlangsung di New York, Amerika Serikat.

Selain akan meluncurkan Pixel 8, beberapa gadget serta produk hardware terbaru di Google juga akan hadir di acara tersebut. Meskipun begitu, belum diketahui produk apa saja selain Pixel 8 yang akan meluncur di acara tersebut.

Berbicara mengenai Google Pixel 8, seri smartphone ini akan hadir dalam beberapa varian. Mulai dari Pixel 8 serta Pixel 8 Pro dengan spesifikasi yang lebih tinggi. Tidak ketinggalan, ada juga smartwatch Pixel Watch 2 yang masih dalam keluarga Pixel 8. Namun sejauh ini belum ada info apakah Google akan menghadirkan Pixel 8 dengan model layar lipat.

Secara spesifikasi dan tampilan, Google Pixel 8 bakal mendapat beberapa upgrade dari pendahulunya, Pixel 7. Salah satunya adalah penggunaan kamera yang sama persis, namun akan diberikan upgrade lensa. Serta beberapa sensor seperti infrared dan LED Flash juga akan hadir di Pixel 8.

Untuk chipset, kabarnya Google Pixel 8 bakal hadir dengan chipset Tensor G3 yang dipadu dengan RAM 12 GB dan memori internal 128 dan 256 GB. Google Pixel 8 juga akan langsung menggunakan Android 14 sebagai OS standarnya. Lalu untuk kapasitas baterai yang digunakan mencapai 4.950 mAh serta mendukung pengisian daya cepat 27 Watt. [edo/timBX]

Tags :

#
google,
#
google pixel,
#
pixel 8,
#
smartphone,
#
rumor,
#
bocoran

X