MENU
icon label
image label
blacklogo

Ini Dia 10 Ponsel Android Terbaik Versi AnTuTu

JUL 05, 2018@16:00 WIB | 7,889 Views

(Juni 2018, AnTuTu merilis ranking ponsel terbaik)

AnTuTu dikenal sebagai salah satu aplikasi benchmark terpercaya untuk mengukur performa sebuah ponsel. Beberapa orang banyak menggunakan benchmark AnTuTu untuk melihat seberapa besar performa ponsel yang dimilikinya.

(10 ponsel terbaik versi AnTuTu)

Nah, AnTuTu biasanya mengeluarkan peringkat ponsel berdasarkan hasil tes yang sudah dibuat. Ada banyak tes yang dilakukan AnTuTu untuk menentukan perdorma sebuah ponsel. Setidaknya, bagian CPU, RAM, GPU hingga perangkat Input/Output (I/O) tidak luput dari bidang tes AnTuTu.

(Black Shark didapuk sebagai ponsle dengan performa terbaik versi AnTuTu)

Berdasarkan hasil peringkat yang dirilis AnTuTu, Xiaomi Black Shark berhasil menduduki posisi pertama dengan skor 288222. Sementara posisi kedua ditempati oleh Oneplus 6 dengan skor 284642. Meskipun keduanya memiliki kapasitas RAM sama, yakni 8 GB, rupanya Black Shark masih unggul sekitar 4000 poin ketimbang OnePlus 6.

Kemudian posisi selanjutnya secara berturut-turut diisi oleh Xiaomi Mi 8, Asus Zenfone 5Z, Samsung S9+, Sony Xperia XZ2 Compact, Samsung S9, Xiaomi Mi Mix 2S, Sony Xperia XZ2 dan LG G7 ThinQ.

Bila diperhatikan, Oppo Find X belum mengisi bursa peringkat AnTuTu, pasalnya flagship terbaru Oppo ini masih menunggu waktu rilisnya di pasar. [Trd/timBX]

Tags :

#
blacktech,
#
antutu benchmark,
#
android,
#
ranking,
#
top ten smartphone

X