OCT 17, 2017@15:00 WIB | 961 Views
Acer kembali memperbarui jajaran produk yang dapat dipilih oleh masyarakat. Bertempat di XXI Lounge Plaza Senayan (16/10), tidak tanggung-tanggung, Acer langsung menggelontorkan tiga seri laptop anyar. Ketiganya terdiri dari Acer Swift 3, Spin 5, dan Aspire E5-476.
Kelebihan dari ketiganya adalah mereka sama sama telah dijejali dengan prosesor Intel Core generasi ke-8. Disebut-sebut sebagai jajaran laptop pertama di Indonesia yang dipersenjatai oleh prosesor anyar milik Intel tersebut.
Acer Swift 3
Acer meningkatkan kemampuan seri Swift 3 melalui prosesor Intel Core Generasi Ke-8 yang terbaru, dengan ketebalan 0.71 inci dan bobot 1.7 kg. Desain Swift 3 yang ramping dan ringan hadir dengan bodi sturdy brushed-aluminium menambah kesan cantik dan elagan. Perangkat ini menggunakan prosesor Intel Core Generasi ke-8, Intel UHD 620 dan grafis NVIDIA GeForce MX150, serta daya tahan baterai hingga 10 jam untuk digunakan oleh pengguna sepanjang hari.
Sebagai tambahan dari kekuatan baterai yang ditawarkan, Swift 3 memiliki koleksi fitur yang sangat diperlukan untuk mencapai produktivitas maksimum, seperti layar Full HD IPS anti-glare berukuran 14 inci, SSDs 256GB, memori 8GB, dan teknologi 2x2 MIMO 802.11ac untuk koneksi internet yang cepat dan andal.
Swift 3 didukung oleh pemindai sidik jari yang cepat dan aman sehingga Windows Hello dapat memverifikasi identitas Anda tanpa sandi. Melalui Acer TrueHarmony, teknologi Dolby Audio Premium, dan dua pengeras suara yang menghadap ke depan sehingga tidak akan tertutup pada mode apapun.
Fitur tambahan lain adalah USB 3.1 Type-C port dan HD webcam dengan Super High Dynamic Range. Terakhir, backlit keyboard membuat mengetik di tempat gelap menjadi mudah dan Precision Touchpad yang luas menyediakan ruang yang cukup luas untuk navigasi, scrolling, dan zooming. Swift 3 hadir dengan tiga warna, yaitu: sparkling silver, stellar blue, dan sakura pink.
Acer Spin 5
Spin 5 diperkenalkan sebagai perangkat profesional yang stylish untuk segala bentuk pekerjaan dan hiburan. Perangkat konvertibel yang serbaguna ini memungkinkan pengguna untuk berganti-ganti fungsi antara mode laptop, tablet, display, dan tenda.
Dibekali layar sentuh seluas 13,3 inci dengan resolusi Full HD dari Spin 5 memiliki berat 1.5 kg dan hanya setipis 15.9 mm. Dipersenjatai Intel Core Generasi Ke-8 pada prosesornya dan daya tahan baterai hingga 13 jam.
Memberikan pengalaman sentuhan terbaik, Acer menyertakan Acer Active Stylus generasi ke-4 dengan akurasi 4 kali lebih baik untuk menghadirkan pengalaman yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan aktivitas kreatif dengan lebih akurat, seperti mengedit foto, memilih aplikasi, menggambar dan lain sebagainya.
Aspire E5-476 Series
Aspire E5-476 Series merupakan notebook bertenaga dan tahan lama untuk penggunaan sehari-hari. Mengusung grafis NVIDIA GeForce MX150, memudahkan pengguna saat melakukan video remastering serta photo editing.
Penggunaan memori DDR4 dengan kecepatan yang lebih tinggi serta efisiensi tenaga hingga 20 persen dibandingkan memori DDR3 menawarkan performa yang lebih optimal untuk bermain games. Memori juga dapat ditingkatkan hingga 32GB. Seri Aspire E5-476 Series juga ditenagai oleh Dual Channel Memory yang memungkinkan performa dua kali lebih cepat pada satu kali konfigurasi channel.
Acer juga melengkapi perangkat ini dengan penyimpanan M2 SSD PCIe serta mendukung protokol NVMe untuk performa yang lebih cepat, tahan banting, dan power-saving. Slot SSD terpisah dari slot HDD sehingga pengguna dapat menggunakan dua penyimpanan sekaligus. Perangkat ini juga memiliki fitur Power-Off USB charging yang dapat digunakan untuk mengisi ulang daya dari perangkat lain seperti smartphones walau dalam keadaan mati.
Perihal harga Swift 3 SF314-52G dibanderol dengan harga mulai dari Rp 11.699.000. Sedangkan Spin 5 SP513-52N mulai dari Rp 13.999.000. Sementara Aspire E5-476 Series mulai dari Rp 7.999.000. Setiap pembelian tiap perangkatnya sudah termasuk sistem operasi Windows 10 dan prosesor Intel Core Generasi Ke-8. [Hlm/timBX]