MENU
icon label
image label
blacklogo

Ini Performa Penuh Snapdragon 835 di Berbargai Benchmark

MAR 22, 2017@19:00 WIB | 779 Views

Pertarungan smartphone flagship 2017 dimulai dengan kehadiran LG G6, tapi pengamat tahu jika LG G6 tidak menggunakan prosesor tercepat saat ini yaitu Snapdragon 835, melainkan hanya Snapdragon 821 rilisan bulan Juli tahun 2016 lalu. Nah fakta sudah berbicara jika Samsung Galaxy S8 adalah smartphone yang pertama dibekali Snapdragon 835 versi penuh.

Walau canggih tak ada yang tahu secara pasti bagaimana performa SD 835 sesungguhnya, setidaknya hingga kini. Tim Ubergizmo mendapat kesempatan emas untuk menguji chipset mobile terbaru Qualcomm langsung di markasnya. Berikut hasil uji benchmark yang berhasil didapatkan.

Kesimpulannya, performa sintesis hanya menunjukkan porsi kecil saja dari total tenaga chipset. Namun dari sini kita bisa mengintip tenaga penuh dari Snapdragon 835 dari CPU dan GPU.

Sistem rumit seperti Snapdragon 835 memiliki ISP (image signal processor), DSP (digital signal processor) dan prosesor vector lainnya, yang tidak terlihat namun berkontribusi secara besar dalam performa penuh Snpadragon 835.

Tak perlu diragukan lagi jika Snapdrgon 835 adalah chipset untuk Android terbaik saat ini. Nah untuk Samsung yang selalu memiliki dua versi perangkat flagship-nya, tentunya akan membuat kita penasaran bagaimana Exynos akan membuntutinya. [leo/timBX]

Tags :

#
benchmark,
#
chipset,
#
snapdragon 835,
#
snapdragon,
#
blacktech

X