MAR 13, 2023@18:00 WIB | 660 Views
Kolaborasi MIcrosoft dengan perusahaan pengembang open AI, ChatGPT ternyata membuahkan hasil. Mesin pencari buatan Microsoft, Bing berhasil mencatatkan 100 juta pengguna harian. Fitur Bing Chat yang berbasis chat AI menjadi kunci sukses Microsoft dalam mendapatkan angka tersebut.
Dilansir dari The Verge, Senin (13/3/2023), Yusuf Mehdi selaku Head Of Consumer Marketing menyebut bahwa angka pengguna hingga 100 juta per hari melampaui target utama perusahaan. Ia menyebut bahwa pengguna Bing Chat yang menggunakan basis Open AI ini terus mengalami kenaikan dalam 1 bulan terakhir.
“Sepertiga dari pengguna Bing memanfaatkan fitur Bing Chat ini. Kami melihat bahwa para pengguna BIng Chat ini akan memanfaatkan 3 obrolan per sesi setiap harinya. Serta sejak pratinjau ini dibuka, juga sudah ada 45 juta obrolan dan ini tentu efek yang sangat positif”, ujar Mehdi.
Selain hadirnya fitur Bing Chat, meningkatnya pengguna Microsoft Bing juga berasal dari pengguna browser Microsoft Edge yang juga meningkat. Microsoft sendiri mendorong pengguna PC untuk menjadikan Edge sebagai browser default di komputer atau PC yang menggunakan OS Windows.
“Penggunaan Bing Chat dengan basis chat AI yang tersambung dengan Microsoft Edge sangat membantu kami menambah jumlah pengguna harian kami. Kedepannya kami akan melakukan berbagai inovasi untuk memberikan pengalaman Chat AI yang lebih menyenangkan lagi dengan Bing Chat ini”, tambah Mehdi.
Dalam mengembangkan Chat AI ini, Microsoft bekerjasama dengan pengembang open AI, ChatGPT. Tidak tanggung-tanggung, kedua perusahaan berinvestasi dengan total sekitar 10 miliar Dolar Amerika atau setara dengan Rp 151,6 triliunan untuk menghasilkan fitur Bing Chat ini. [edo/timBX]