MENU
icon label
image label
blacklogo

Kerap Mengganggu, Blokir Nomor Telepon Dengan Tiga Aplikasi Ini

MAR 08, 2017@15:36 WIB | 21,727 Views

Mengganggu memang, jika Anda mendapatkan panggilan telpon dari nomor yang tak dikenal secara berulang-ulang. Terlebih lagi jika nomor-nomor tak dikenal tersebut menghubungi pada saat Anda sedang sibuk. Tidak hanya telepon, terkadang Anda mendapat pesan singkat dari nomor tidak diketahui yang berisi spam, iklan, hingga teror. Repot dan cukup mengesalkan juga jika Anda harus sering-sering me-reject panggilan telepon tidak jelas tersebut. 

Nah, agar Anda bisa terbebas dari gangguan tersebut, salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan memblok nomornya. Untuk melakukan hal tersebut, Anda tentunya membutuhkan aplikasi yang dapat memblokir telepon masuk. Berikut Tim Blackxperience sajikan deretan aplikasi pemblokir panggilan telepon terbaik yang bisa Anda unduh secara gratis.

TrueCaller - Caller ID & Block

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi ini adalah ukuran filenya yang kurang dari 10MB, sehingga terasa ringan pada saat mengunduhnya dari toko digital. Dengan kelebihannya tersebut, TrueCaller juga tidak akan memakan banyak ruang penyimpanan. Aplikasi besutan True Software Scandinavia AB ini sendiri kompatibel dengan perangkat berbasis Android, iOS, Windows Phone, dan BlackBerry.

Yang tidak kalah menarik, Anda dapat memiliki TrueCaller secara gratis tanpa dipungut biaya sepersen pun. Namun, jika Anda menginginkan fitur yang lebih lengkap lagi, dapat meningkatnnya ke versi pro. Secara tampilan, aplikasi ini memiliki tampilan antarmuka yang begitu simpel. perpaduan warna biru dan putih membuat aplikasi TrueCaller terlihat sedap dipandang mata.

Jika aplikasi sudah berhasil terpasang di perangkat, Anda tinggal mengetuknya sekali hingga TrueCaller terbuka dan siap dijalankan. Untuk mulai masuk kedalam aplikasi,Anda cukup menekan tombol Get Started, yang letaknya berada di bagian bawah layar. Setelah berhasil masuk, Anda akan dibawa ke halaman berikutnya. Di sini Anda diwajibkan untuk mengisi nama depan, nama belakang, nomor telepon yang masih aktif, dan alamat e-mail valid.

Tunggu beberapa detik hingga aplikasi mengirimkan kode verifikasi sebanyak tiga digit melalui pesan singkat. Jika sudah Anda terima, masukkan kode tersebut ke kolom yang sudah disediakan, dan Anda pun akan langsung dibawa masuk ke halaman berikutnya.

Di sini Anda akan disajikan dengan sejumlah fitur bawaan TrueCaller. Salah satunya adalah Search, yang memungkinkan Anda dapat melacak atau mengidentifikasi asal negara, lengkap dengan nama pemiliknya. 

Fitur berbasis pencarian web ini kerap digunakan apabila nomor telepon yang memnggau tersebut tidak dapat terlacak. Bahkan, Anda dapat dengan mudah lokasi dari penelepon tersebut lewat Google Maps yang sudah terintegrasi dengan aplikasi ini. Dengan kelebihan yang dimilikinya tersebut, Anda bakal dapat mengenali nomor telepon tersebut, bahkan sebelum Anda menjawabnya. Yang tidak kalah menarik, aplikasi ini akan mengumpulkan nomor-nomor telepon yang dinilai sebagai spam. 

Nomor-nomor tersebut di dapat dari berbagai sumber, seperti media sosial, atau laporan dari sesama pengguna TrueColor. Selain dapat melacak identitas penelepon, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk memblokir nomor-nomor telepon kerap menggangu. Anda dapat memblokir nomor tersebut langsung dari fitur Call Log. Cara lainnya untuk memblokir nomor-nomor tertentu bisa dilakukan secara manual. 

Untuk memblokir nama dengan metode manual ini, Anda cukup memasukkan nomor telepon yang dituju, beri nama identitas, dan tekan OK. Dan cara terakhir Anda dapat melakukannya melalui daftar kontak yang ada di Phone Book. Metode ini biasanya digunakan untuk memblokir teman Anda karena kerap menelepon di saat Anda sedang sibuk atau mungkin tengah santai. Sementara itu, bagi penelepon yang menghubungi Anda akan mendapatkan pesan, Panggilan Ini Sedang Dialihkan, Silakan Tunggu. 

Baca juga: Rekan Pesan Anda dengan Cara Hubungi Artinya

Mr. Number

Dengan ukuran file hanya sebesar 7,30MB, aplikasi ini tentunya tidak akan memakan banyak ruang penyimpanan. Tidak hanya itu, dengan kelebihannya yang dimilikinya tersebut, Mr. Number pastinya bakal terasa enteng ketika Anda mengunduhnya. Aplikasi besutan Hiya ini sendiri dapat diunduh secara gratis di perangkat berbasis Android dan iOS. Sama seperti TrueCaller, aplikasi ini memiliki userinterface yang begitu simpel.

Guyuran warna biru dan putih membuat Mr. Number terasa sedap dipandang. Di halaman utama, Anda akan disuguhkan dengan sekumpulan nomor telepon yang telah mencoba menghubungi Anda. Nomor-nomor tersebut dilengkapi dengan hari, tanggal, serta jam. Apabila nomor tersebut belum ada di phonebook, Anda dapat memblokirnya atau melaporkannya sebagai spam.

Di pojok kanan bawah, bersemayam tombol dial untuk mempercepat ketika Anda ingin menghubungi kembali nomor tersebut. Di pojok kanan atas, tersedia tombol pencarian untuk mencari nomor kontak dari phonebook. Di sini Anda dapat menandai nomor tersebut sebagai spam. Sementara itu, di pojok kiri atas, bercokol tombol menu.

Di dalam tombol ini, tersedia fitur Help yang berisi berbagai hal aplikasi Mr. Number. Dengan fitur ini, Anda akan lebih memahami lagi aplikasi Mr. Number dan bakal lebih mudah dalam mengoperasikannya. Masih di dalam menu ini, Anda juga dapat mengajak teman untuk menggunakan aplikasi ini melalui layanan pesan instan, email, dan media sosial.

Selain itu, tersedia juga daftar nomor yang yelah Anda blokir. Di sini Anda juga dapat menambahkan nomor-nomor tertentu untuk Anda blokir, dengan cara menekan tanda plus (+) yang terletak di pojok kanan bawah.

Anda bisa memblokirnya dengan cara memasukkan nomor telepon secara manual, dari phonebook, pesan singkat atau call log, dan sebagainya. Pada saat nomor yang ditandai sebagai spam mencoba menghubungi Anda kembali, secara otomatis aplikasi akan memutuskan sambungan telepon. Sedangkan bagi si penelepon, panggilannya akan dialihkan.

Should I Answer?

Dilihat dari logo yang digunakan, aplikasi ini tampil lebih atraktif jika dibandingkan dengan kedua aplikasi sebelumnya. Gurita berwarna hijau menjadi pilihan pembesut aplikasi ini untuk dijadikan sebagai logo. Aplikasi besutan Mister Group S.R.O ini memiliki ukuran file di bawah 5MB, sehingga sangat enteng pada saat diunduh. Sejauh ini, Should I Answer hanya kompatibel dengan perangkat berbasis Android.

Hitam dan putih menjadi warna dasar dari aplikasi gratisan ini. Menariknya, untuk dapat menggunakan aplikasi ini, Anda tidak perlu melakukan registrasi terlebih dahulu, baik itu dengan mencantumkan nomor telepon ataupun alamat surat elektronik. Tidak hanya itu, Anda juga tidak perlu mendaftarkan nomor telepon yang Anda anggap spam untuk diblokir.

Begitu ada nomor panggilan yang tidak ada di phonebook, secara otomatis aplikasi akan memblokirnya. Untuk dapat menikmati fitur ini, Anda tinggal klik menu blocking yang letaknya berada di sisi atas. Di situ nanti dapat memblokir nomor tertentu, jika mendapat penilaian negatif dari sesama pengguna aplikasi ini.

Selain itu, Anda juga dapat melakukan hal yang serupa apabila nomor tersebut tidak ada di dalam daftar kontak. Bahkan, Anda dapat memblokir nomor telepon yang disembunyikan atau berasal dari luar negeri.

Tidak hanya panggilan telepon, aplikasi ini juga dapat memblokir pesan singkat, jika nomor tersebut tidak terdaftar dalam kontak, dan berstatus negatif hasil penilaian dari sesama pengguna aplikasi ini. Bahkan, Anda dapat berbagi dengan pengguna lain terkait identitas nomor telepon tersebut. Anda dapat menandai nomor tersebut berstatus spam atau bukan.

Anda juga dapat berbagi komentar ke orang lain terkait nomor spam tersebut lengkap dengan negara asalnya. Jika Anda masih kurang jelas dengan apa itu Should I Answer dan cara penggunaannya, Mister Group S.R.O berbaik hati memberikan penjabaran lengkap. Untuk mengetahuinya, Anda dapat mengklik tanda tanya di bagian atas, dan secara otomatis akan digiring langsung ke web resmi milik Should I Answer.

Namun begitu, Anda masih bisa langsung menghubungi nomor tersebut melalui tombol dial yang telah terintegrasi dalam aplikasi. Di sisi paling atas, tersedia tombol pencarian yang dapat Anda gunakan untuk mengetahui status identitas dari nomor telepon tidak jelas.

Begitu Anda memasukkan nomor telepon yang dimaksud, Anda akan digiring ke situs resmi Shouldianswer.net secara otomatis. Disitu nanti Abda dapat melihat, apakah nomor telepon tersebut berstatus positif, netral, atau negatif. Jika nomor telepin tersebut berstatus negatif, maka dapat dipastikan itu adalah nomor spam. 

Anda juga dapat dengan mudah mengetahui nomor telepon tersebut spam atau bukan sebelum menjawabnya. Untuk dapat menjajal fitur ini, Anda tinggal klik menu Alerts yang terletak di sisi paling atas. Di dalam fitur ini, Anda dapat menyaring nomot telepon berstatus spam, positif, natral, atau tidak diketahui, dari database milik aplikasi ini. 

Kesimpulan

Selain mudah dalam penggunaan, ketiga aplikasi ini juga memiliki tampilan antarmuka yang sederhana. Inilah salah satu faktor yang membuat Tim Blackxperience kesulitan untuk menentukan siapa juara di ketegori ini. TrueCaller misalnya, selain dapat memblokir nomor tertentu, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk mengetahui identitas nomor si penelepon. 

Secara cerdas, aplikasi ini akan melacak siapa nama dari pemilik aplikasi ini lengkap dari mana asal negaranya. Senada dengan TrueCaller, aplikasi gratisan bernama Mr.Number juga memiliki tampilan antarmuka yang simpel dan mudah digunakan. Aplikasi ini akan memblokir secara otomatis nomor telepon berstatus spam yang telah Anda daftarkan.

Sedangkan untuk Should I Answer, hadir dengan kemampuan yang lebih sederhana lagi, namun kaya fitur mumpuni. Cukup mengaktifkan tombol blokir, lalu saring berdasarkan nomor kontak, nomor yang dilaporkan sebagai spam, dan sebagainya, Should I Answer akan memblokir nomor yang telah Anda filter. Selain nomor telepon, Anda juga dapat memblokir SMS dari nomor tidak jelas.

Yang tidak kalah menarik, aplikasi ini juga dapat melacak status nomor telepon tertentu hasil pencarian berbasis web milik aplikasi ini. Anda juga dapat mengetahui status nomor telepon apakah spam atau bukan sebelum Anda menjawabnya. Dari berbagai kelebihan dan kekurangan yang dibawa masing-masing aplikasi, maka Tim Blackxperience putuskan, Should I Answer sebagai juara di kategori ini. [Teg/TimBX]

Tags :

#
truecaller - caller id & block,
#
truecaller,
#
aplikasi,
#
aplikasi blokir nomor telepon,
#
apps,
#
mr. number,
#
should i answer?,
#
review aplikasi

X