MENU
icon label
image label
blacklogo

Konsol PS3 Dapat Update Software Di 2025, Apa Saja Ubahannya?

MAR 10, 2025@15:30 WIB | 41 Views

Konsol game terbaru yang dimiliki Sony yaitu Playstation 5. Meski sudah ada konsol keluaran terbaru seperti PS5, tapi konsol lawas seperti PS3 tidak ditinggalkan begitu saja. Bahkan konsol yang pertama kali hadir di tahun 2006 ini baru saja mendapat update software dan mendapat beberapa ubahan menarik.

Melansir Indian Express, Minggu (9/3/2025) update software di konsol PS3 merupakan versi 4.92. Untuk update software, ini pengguna PS3 setidaknya memerlukan memori atau ruang penyimpanan sebanyak 200 MB.

Sony menyebut update software di konsol PS3 ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja sistem dan memperbarui kunci ekstensi pada pemutar cakram Blu-Ray di konsol ini. Diketahui pemutar cakram Blu-Ray di PS3 ini menggunakan kunci enkripsi khusus agar bisa memutar berbagai game dan film tanpa melanggar hak cipta.

Sony menyebut kunci ekstensi pemutar Blu-Ray ini perlu dilakukan update secara berkala dan manual. Ini berbeda dengan konsol generasi setelahnya seperti PS4 dan PS5 dimana kunci enkripsi pada pemutar cakram Blu-Ray memiliki kunci enkripsi yang bisa di update secara otomatis.

Untuk update software ini, tentunya perangkat PS3 harus terhubung dengan jaringan WiFi. Selain bisa mengatur dari dalam konsol dengan masuk ke bagian setting, pengguna bisa melakukan install menggunakan flashdisk. Lalu setelah colok flashdisk ke konsol PS3 yang akan dihubungkan.

Pastikan kalian install update software ini melalui website Playstation. Untuk format file yang digunakan mengusung FAT32 lalu membuat folder dengan nama “PS3” dan sub folder “UPDATE”.

Lalu untuk hasil install yang akan diupdate ditulis dengan nama “PS3UPDAT.PUP”. Setelah flashdisk tersambung dengan konsol PS3, maka pengguna bisa masuk ke menu “Pembaruan Sistem” dan memilih opsi “Pembaruan via Media Penyimpanan”. Lalu proses update software ini bisa berjalan dan konsol PS3 sudah dalam versi terbaru. [edo/timBX]

Tags :

#
konsol,
#
playstation 3,
#
ps3,
#
game,
#
update,
#
software

X