OCT 18, 2024@15:22 WIB | 576 Views
Apple dikabarkan sedang mempersiapkan fitur kunci mobil digital untuk mendapatkan pembaruan. Pembaruan tersebut adalah untuk bisa memberikan dukungan kepada sejumlah mobil baru seperti Volvo, Audi,dan Polestar.
Melansir Engadget, Apple tengah mempersiapkan perluasan cakupan kendaraan yang kompatibel dengan kunci mobil digitalnya di aplikasi Wallet. Tiga brand besar yakni Audi, Volvo, dan Polestar menjadi sasaran utamanya.
Kunci Mobil Digital Apple ini membuat pengguna bisa menyimpan salinan digital kunci kendaraaan mereka pada aplikasi Wallet. Kunci tersebut nantinya akan digunakan untuk berbagai fungsi seperti mengunci dan membuka pintu kendaraan dari jarak jauh atau dekat.
Pengguna juga memungkinkan untuk berbagi kuncinya melalui AirDrop, Mail, atau aplikasi lainnya. Ini akan memberikan pengalaman berbagi kunci menjadi jauh lebih mudah dan cepat.
Jika berhasil menggaet tiga brand diatas, maka ketiganya akan bergabung dengan sejumlah brand lainnya yang lebih dulu menggunakan fitur ini. Ada BMW, Hyundai, Kia, Lotus, dan Mercedes-Benz yang telah terkoneksi dalam fitur yang dirilis Apple pada 2020 silam.
Aplikasi Apple Wallet sendiri dapat diunduh melalui iPhone atau Apple Watch. Pemilik cukup dengan mendekatkan ponsel atau jam tangan pintar Apple di dekat pemindai NFC pada mobil yang kompatibel dengan fitur tersebut.
Karena fitur Apple Pay tidak tersedia di Indonesia, maka Apple Wallet pun tidak dapat digunakan di tanah air. Melansir laman resmi Apple, wilayah Asia Pasifik yang telah didukung fitur ini antara lain adalah Australia, China, Hong Kong, Jepang, Makau, Malaysia, New Zealand, Singapura, Korea Selatan, dan Taiwan. [wic/timBX].