MENU
icon label
image label
blacklogo

Laptop Hybrid Matebook Huawei Segera Diluncurkan Pada MWC 2016

FEB 16, 2016@10:00 WIB | 403 Views

Perusahaan teknologi asal Tiongkok, Huawei kembali akan merilis produk terbarunya pada MWC 2016 di Barcelona pekan depan. Hal tersebut diungkap CEO Huawei, Yu Chengdong melalui sebuah teaser melalui halaman Weibo. Produk yang akan diungkap Huawei pada ajang tersebut adalah Matebook laptop hybrid.  

Selain Matebook laptop hybrid, kabarnya Huawei juga akan mengumumkan flagship smartphone P9 di ajang MWC 2016 dengan spesifikasi high-end seperti prosesor Kirin 955, FHD display 5.2 inci dan 4GB RAM. Kabarnya smartphone ini akan dibanderol dengan harga $450 atau Rp 6 jutaan.

Matebook laptop hybrid nampaknya ditujukan bagi para pebisnis. Hal tersebut semakin diperkuat dengan teaser "The new style of business" yang dirilis oleh CEO Huawei melalui akun Weibo miliknya. Selain itu, dalam teaser tersebut juga secara tidak langsung mengkonfirmasi kehadiran stylus yang memang sebelumnya telah dirumorkan menjadi pelengkap Matebook.

Hybrid laptop ini dikabarkan akan menggunakan detachable display 12.9 inci, berjalan dengan dual OS Windows 10 dan Android. Sementara untuk CPU yang digunakan kemungkinan Huawei akan menggunakan chipset miliknya, Hisilicon Kirin, meski menurut analis Huawei akan lebih memilih Intel karena menjalankan sistem operasi Windows 10. Huawei belum memberikan informasi lebih lanjut tentang spesifikasi, harga serta ketersediaan Matebook laptop hybrid ini. Kemungkinan semua informasi tersebut akan diungkap Huawei pada ajang MWC 2016 mendatang. [Don/TimBX]

Tags :

#
matebook huawei,
#
laptop hybrid matebook huawei,
#
huawei,
#
mwc 2016

X