DEC 03, 2017@13:00 WIB | 1,520 Views
Bagi Leica penggemar Leica, mungkin Anda ingat kalimat “unmistakable Leica Look” yang pernah dikeluarkan perusahaan. Nah, untuk menepati janjinya, Leica akhir mengeluarkan Leica Noctilux-M 75mm f/1.25 ASPH lens. Kalau Anda cermat, sebenarnya Noctilux 75 mm merupakan design modern dari yang pernah dikeluarkan tahun 1966. Dengan kemampuan manual focus, depth of field, lensa tersebut ditawarkan dengan harga Rp173 juta.
Sedangkan gen Noctilux tahun 1966, menggunakan diafragma f/1.2 50mm. Seri tersebut akhirnya disempurnakan tahun 2008 ke versi 50 mm dengan diafragma f/0.95. Dizamannya, lensa ini benar-benar mampu membuat kualitas gambar, dengan bukaan yang lebar dan menghasilkan gambar bokeh, dengan background yang benar-benar terpisah dari subyek.
Semua lensa Noctilux M diciptakan cukup istimewa. Gambar yang dihasilkan seperti tiga dimensi, karena selain subyek akan bokeh dan tetap menyejukkan mata, bahkan dengan pencahayaan gelap sekalipun. Lensa ini menggunakan 11 bilah aperture. Dibangun dalam 9 elemen di 6 kelompok. Kacanya didesain dengan material high anomalous partial dispersion dan low chromatic dispersion.
Karena disetting manual, lensa Noctilux M lumayan susah untuk mendapatkan fokus. Pihak Leica merancang Noctilux-M 75 mm dirancang untuk semua fotografer dengan potensi keahlian untuk persepsi visual mereka. Jadi buat Anda yang suka setting manual, cobalah mencicipi keunggulan lensa ini, karena dengan fokus manual, gambar yang dihasilkan semakin tajam. Rencananya Noctilux-M 75mm akan dijual di awal 2018. [Ahs/TimBX]