FEB 25, 2019@13:48 WIB | 1,033 Views
Lenovo kembali mengadakan turnamen eSports tingkat nasional yang bertajuk “Rise of Legion”. Turnamen eSports yang memainkan game PUBG PC dan DOTA2.
Turnamen ini akan diselenggarakan di berbagai kota, antara lain di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Medan, dan Makassar, mulai tanggal 23 Februari sampai 10 Maret 2019. Para tim berisi gamer lokal akan beradu untuk memperebutkan total hadiah Rp 60 juta.
“Lenovo dengan subbrand Legion, bukan hanya berkomitmen memberikan pengalaman gaming yang immersive melalui perangkat gaming, namun juga menyediakan wadah untuk menghubungkan para gamer dan memperkaya komunitas gamer melalui workshop, pameran, kerjasama strategis, serta turnamen eSports,” kata Julius Tjhin, Consumer 4P & T1 Lead, Lenovo Indonesia.
Berikut adalah jadwal dan lokasi turnamen Lenovo Rise of Legion:
23 Februari : Mineski Infinity, Jakarta
24 Februari : Mineski Infinity, Bandung
2 Maret : Platinum Cyber Sport, Yogyakarta
3 Maret : X-Gate, Surabaya
9 Maret : ICafe, Medan
10 Maret : GIX Net, Makassar
Masih dalam rangkaian turnamen, Lenovo juga memberikan kesempatan pada para gamer dan suporter untuk mencoba langsung produk terbaru dari Lenovo Legion, antara lain laptop Legion Y530 yang sudah dilengkapi dengan grafis NVIDIA GTX 1050 dan 1050 Ti. Desktop Legion C730 Cube yang diperkuat sampai dengan prosesor Intel i9 generasi terbaru dan kartu grafis NVIDIA GTX 2080 serta desktop Legion T530 yang dipersenjatai prosesor sampai dengan Intel Core i7 dan kartu grafis sampai dengan NVIDIA GTX 1060.
Bagi yang berminat untuk mengikuti Rise of Legion, tahap registrasi dimulai pada tanggal 13 Februari 2019 melalui website resmi Rise of Legion. [Hlm/timBX]